Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Raffi Ahmad Investasi Rp75 M Buat Pabrik Daging, Warganet Heran Bukan Kepalang: Kan Gak Pernah....

Raffi Ahmad Investasi Rp75 M Buat Pabrik Daging, Warganet Heran Bukan Kepalang: Kan Gak Pernah.... Kredit Foto: Instagram/Raffi Ahmad
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gurita bisnis Raffi Ahmad sang "sultan andara" kembali bertambah. Pemilik Rans Entertainment ini melakukan investasi hingga Rp75 miliar untuk membangun pabrik pengolahan daging sapi di Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Gebrakan bisnis pengolahan daging sapi ini diketahui sudah dipersiapkan Raffia Ahmad sejak akhir tahun lalu. Jika investasi itu terealisasi, pabrik tersebut dapat memotong sapi sebanyak 50 hingga 100 ekor dalam sehari. Baca Juga: Anak-Anak Pendiri Sinarmas Rebutan Warisan Rp737 Triliun, Warganet: It's My Dream, Mas!

Sudah dipastikan bahwa investasi ini akan menambah banyak pundi-pundi kekayaan Raffi Ahmad. Itulah mengapa publik ikut menyoroti aksi Raffi Ahmad yang tak henti mencari peluang bisnis baru. Bahkan, dalam kolom komentar unggahan akun Instagram Warta Ekonomi, ada warganet yang merasa heran dengan kemampuan Raffi Ahmad tersebut, mengingat artis papan atas itu diketahui hanya lulusan SMA.

"Ini seleb ga pernah kuliah ga pernah kursus tp lihai dan pandai lihat peluang. Tetap hrs waspada dgn jenis invest dan orang sekitar," tulis warganet @coxl** dilihat redaksi Warta Ekonomi pada Kamis, 10 Februari 2022.

Seorang warganet @tanituing*** pun mengaku salut dengan apa yang dilakukan Raffi Ahmad, "Pengen julid tapi salut sama pergerakan bisnisnya. Ywdh belajar aja semoga bisa kayak gini."

Begitu pula dengan warganet @ari.sanu** yang memuji pemikiran bisnis Raffi Ahmad, terutama dalam pemilihan lokasi pembangunan pabrik, "Mantap nih pemikirannya jangka panjang, selain memajukan perekonomian disana juga ngeliat kalo wilayah NTB akan jadi destinasi pariwisata (Mandalika Circuit Effect)."

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: