Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Galaknya Fahri Hamzah Singgung DPR RI Buntut Konflik Wadas, Ia Bilang...

Galaknya Fahri Hamzah Singgung DPR RI Buntut Konflik Wadas, Ia Bilang... Fahri Hamzah | Kredit Foto: Twitter/Fahri Hamzah
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gelora Fahri Hamzah angkat bicara secara singkat menyikapi konflik di Desa Wadas, Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (8/2) kemarin.

Dia justru mempertanyakan keberadaan para legislator yang mewakili rakyat dari daerah pemilihan Purworejo, yakni Dapil VI Jawa Tengah.

Baca Juga: Eng Ing Eng, Fahri Hamzah Cs Wanti-Wanti Pelaksanaan Pemilu 2024, Katanya Takut Ada...

“Anggota DPR RI Dapil Wadas, mana ndasmu?” kata Fahri Hamzah di Twitter akun @fahrihamzah, Kamis (9/2).

Sementara itu, anggota DPR RI Daerah Pemilihan VI Jawa Tengah Luqman Hakim meminta Badan Intelijen Negara (BIN) mengerahkan sumber daya demi mengidentifikasi pihak yang memperkeruh situasi di Desa Wadas, Purworejo, Jawa Tengah, Selasa kemarin.

“Saya minta BIN mengerahkan sumber daya secukupnya,” kata Luqman melalui keterangan persnya, Kamis (10/2).

Sebelumnya, muncul aksi penolakan warga Desa Wadas atas rencana BPN mengukur lahan penambangan batu andesit untuk pembangunan Bendungan Bener. Konflik itu pun berlarut-larut, dimulai di hari Selasa (8/2/2022), hingga kini 

Baca Juga: Warga Desa Wadas Sebut Ganjar Pranowo Tak Temui Warga yang Menolak Proyek

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Adrial Akbar

Bagikan Artikel: