Intip Keberhasilan Salah Satu Startup F&B Indonesia, Sepanjang 2021 Berhasil Buka 42 Gerai Baru
Ia mengatakan Fore Coffee lahir dari sebuah impian sederhana untuk menyeduh kopi spesial terbaik bagi konsumen. Hingga saat ini, komitmen tersebut terus ia pegang teguh dalam menghadirkan pengalaman minum kopi yang berkelas, bermutu, dan unik dengan harga terjangkau di berbagai kota metropolitan di Indonesia.
"Kami terus mengawal proses dari hulu ke hilir, mulai dari petani pilihan, biji kopi berkualitas tinggi, dan proses pemanggangan sempurna, serta diolah oleh tenaga terampil barista, sehingga secangkir kopi yang dinikmati merupakan menjadi manifestasi komitmen Fore Coffee dalam menghadirkan kopi bernilai bagi masyarakat,” tegas Vico Lomar.
Baca Juga: Sukses Lewati Pandemi, Fore Coffee Mantapkan Strategi Akselerasi Ekspansi Gerai dan Menu di 2022
Sebelum meluncurkan Fore Coffee, Vico Lomar adalah seorang pakar profesional F&B yang telah lama malang melintang lebih dari 20 tahun di dalam industri dan turut membangun dan mengembangkan berbagai brand F&B terkemuka global. Bekal pengetahuan dan kepiawaian tersebut pun dibawa untuk merintis Fore Coffee hingga saat ini.
Kemudian, turut bergabung ke Fore Coffee adalah Umara Ardra yang mengemban posisi sebagai CFO, Fore Coffee. Umara hadir membawa kapabilitas dalam mengarahkan dan mengatur segala aspek keuangan perusahaan dengan berbekal pengalaman di berbagai perusahaan ternama.
Dengan hadirnya Vico Lomar dan Umara Ardra dalam posisi kendali perusahaan, keduanya mengatakan siap merangkul berbagai opportunity bisnis cerah di masa depan guna mendongkrak jangkauan perusahaan di Indonesia, baik dari rencana penggalangan dana (fundraising round), pembukaan gerai terbaru (store opening), hingga semakin memanfaatkan berbagai fitur di dalam aplikasi Fore Coffee untuk meningkatkan angka unduh, pengguna, hingga transaksi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Nuzulia Nur Rahma
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: