Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kolaborasi Danamas dan Asparindo Bersama Bantu Perkembangan UMKM dan Pasar-Pasar di Indonesia

Kolaborasi Danamas dan Asparindo Bersama Bantu Perkembangan UMKM dan Pasar-Pasar di Indonesia Kredit Foto: Danamas
Warta Ekonomi, Jakarta -

Danamas (PT Pasar Dana Pinjaman) terus mendukung gerakan pemerintah untuk membantu UMKM di Indonesia untuk terus bertumbuh dan berkembang. Dalam rangka membantu pengembangan pasar-pasar di Indonesia, kali ini Lancar by Danamas menjalin kerjasama dengan Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo) untuk  melaksanakan kerjasama dalam bentuk penyediaan pembiayaan untuk revitalisasi kios bagi para pemilik usaha di PD Pasar Jaya yang ditandai dengan penandatanganan MoU pada Kamis (10/3) lalu.

Penandatangan MoU ini dilakukan oleh CEO Danamas, Joyce Andries, dan Y. Joko Setiyanto sebagai ketua Asparindo, disaksikan oleh Business Advisor Asparindo, Reza, serta para staff, management, dan beberapa Pelaku UMKM di Jl. Kyai Maja No. 7, Jakarta Selatan. 

Baca Juga: Danamas Targetkan Pinjaman Rp2.3 Triliun untuk 10 Ribu UMKM

CEO Danamas Joyce Joyce Andries mengatakan bahwa usaha pasar-pasar nasional saat ini berkembang pesat, khususnya jajaran pasar yang berada di kota-kota besar. Hal tersebut menunjukan bahwa minat dan kebutuhan akan tempat usaha menjadi tinggi, sekaligus keinginan konsumen dalam menentukan tempat belanja yang cocok untuk mereka.  

“Seperti yang kita ketahui, usaha di pasar-pasar nasional saat ini berkembang sangat pesat. Khususnya pasar-pasar yang ada di kota-kota besar, baik tradisional maupun modern. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi minat dan kebutuhan akan tempat usaha serta beragamnya keinginan konsumen dalam menentukan tempat berbelanja,” jelas Joyce dalam pidato sambutannya. 

Joyce juga menjelaskan bahwa pertumbuhan pasar tradisional harus terus dijaga dan dikelola dengan baik agar dapat bersaing dengan perkembangan pasar modern, menyesuaikan dengan banyaknya minat pertumbuhan terhadap pasar tradisional di Indonesia.

“Ditengah banyaknya minat pertumbuhan terhadap pasar tradisional yang dinilai menjadi salah satu tempat untuk menjalankan usaha, hal ini harus terus dijaga dan dikelola dengan baik agar dapat bertahan dan bersaing dengan baik di tengah perkembangan pasar modern”  tutur Joyce Joyce Andries.

Adapun penandatanganan ini menjadi simbol kerjasama antara Lancar by Danamas dan Asparindo untuk terus membantu adanya program pembiayaan sektor UMKM dan membantu perkembangan pasar-pasar di Indonesia kearah yang lebih baik dan optimal. PD Pasar Jaya maupun pasar lainnya ke arah yang lebih baik dan optimal. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: