Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

ADB Siap Bantu Dukung Relokasi IKN, dari Rancangan hingga Pembiayaan

ADB Siap Bantu Dukung Relokasi IKN, dari Rancangan hingga Pembiayaan Kredit Foto: Reuters/Cheryl Ravelo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Asian Development Bank (ADB) menyatakan siap membantu otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dalam persiapan relokasi IKN yang akan dijadikan kota yang inklusif dan netral karbon.

“ADB siap membantu untuk merencanakan relokasi bersejarah ibu kota Indonesia dari Jakarta ke Nusantara,” kata Wakil Presiden ADB Ahmed M. Saeed dalam keterangan tertulis yang diterima Warta Ekonomi, Jumat (18/3/2022).

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi RI 2021 Naik 3,7 Persen, ADB Bilang Amazing

Dalam hal ini, bentuk dukungan yang akan dilakukan ADB mencakup perancangan kota baru, pengkajian potensi dampak lingkungan dan sosial, serta penggalangan pembiayaan dari sumber pemerintah dan sektor swasta.

"ADB akan membagikan pembelajaran internasional yang kami miliki untuk mendukung Otorita IKN Nusantara mendesain dan mendanai pembangunan ibu kota baru," tambahnya.

Sebagai langkah pertama, ADB akan mendukung upaya Otorita IKN Nusantara dalam menyelenggarakan konferensi internasional untuk mempelajari bagaimana negara-negara lain melaksanakan pembangunan kota yang netral karbon dan inklusif.

Bentuk dukungan ini dinantikan oleh Kepala Otorita IKN Nusantara Bambang Susantono, yang sebelumnya merupakan Wakil Presiden ADB bidang Pengelolaan Pengetahuan dan Pembangunan Berkelanjutan.

"Kami berterima kasih atas dukungan ADB, dan hal ini sejalan dengan upaya kami memulai pembangunan Nusantara,” ujar Bambang.

“Terdapat banyak pengalaman di tempat-tempat lain dalam menciptakan kota yang inklusif dan netral karbon, sehingga kami menantikan kerja sama dengan ADB agar dapat memahami pengalaman tersebut dan memanfaatkan pembelajaran yang sudah diperoleh," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: