Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jokowi Murka Malah Dikasih Tepuk Tangan, Fahri Hamzah: Emangnya Presiden Lagi Stand Up Comedy?

Jokowi Murka Malah Dikasih Tepuk Tangan, Fahri Hamzah: Emangnya Presiden Lagi Stand Up Comedy? Fahri Hamzah | Kredit Foto: Instagram/Fahri Hamzah
Warta Ekonomi, Jakarta -

Jokowi kembali menumpahkan kemarahan kepada menteri-menterinya. Namun kemarahan Jokowi ini menimbulkan banyak tanya. Salah satunya dari politikus Partai Gelora, Fahri Hamzah.

Sobat kental Fadli Zon ini heran kenapa setiap presiden marah, para menterinya malah tepuk tangan.

Baca Juga: Keluar Kata Bodoh, Jokowi Murka sampai Ancam Reshuffle, Seknas Fitra: Apa Gunanya Marah?

"Setiap presiden marah, kok saya melihat para menterinya tepuk tangan," tulis Fahri Hamzah dikutip Suara.com dari Twitter @Fahrihamzah, Minggu (27/3/2022).

"Emangnya presiden lagi Stand Up Comedy apa?" imbuh Fahri Hamzah.

Cuitan Fahri Hamzah ini mendapat banyak tanggapan dari pengguna Twitter yang lain, termasuk dari pihak yang tidak setuju.

Politikus yang memiliki tambak udang di tanah kelahirannya ini pun membalas salah satu pengguna Twitter yang tak setuju.

"Padahal saya serius.. Presiden marah gini tahun ke 8 kan kasihan mas.. Saya sih kasiah.. Kenapa anda gak?" tulis Fahri.

Ia juga berharap wibawa kemarahan presiden tidak melemah hanya karena kegagalan eksekusi para pejabat.

"Jangan sampai karena kegagalan eksekusi para pejabat, membuat wibawa kemarahan presiden melemah," tulis Fahri Hamzah.

Menteri-Menteri yang Kena Semprot Jokowi

Jokowi marah dan mengaku heran dengan anak buahnya. Pasalnya, masih banyak kementerian, lembaga, serta pemerintah daerah yang masih senang belanja impor.

Baca Juga: Nyelekit! Jokowi Dinilai Giat Urus Proyek, Giliran Urus Nasib Rakyatnya Malah Diabaikan

Inilah menteri-menteri yang dimarahi Jokowi:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: