Cerita Putri Tanjung Hanya Untung Rp15 Ribu Saat Pertama Kali Berbisnis
Pengusaha muda, Putri Tanjung yang merupakan anak dari konglomerat Chairul Tanjung curhat dalam kanal YouTube Podacast Ruang Sandi bersama Sandiaga Salahuddin Uno.
Putri menceritakan tujuan awalnya berbisnis bukanlah murni untuk bisnis, tetapi berasal dari tekanan orang-orang yang memiliki ekspektasi tinggi terhadapnya. Putri mengakui ia sangat bersyukur lahir dari seorang ayah pengusaha hebat.
Namun, ekspektasi tinggi orang-orang cukup membuatnya tertekan hingga ia eksplore hal-hal yang sekiranya bisa atau bahkan jago untuk ia lakukan.
Baca Juga: Putri Tanjung: Iya Gue Anak Seorang Pengusaha tapi Gue Juga Punya Hak yang Sama untuk Berkarya
Hingga akhirnya pada usia 15 tahun, Putri pun jatuh cinta saat ditugaskan membuat event sekolah. Setelah itu, ia pun membuat party planner kecil-kecilan mengurus ulang tahun teman-teman sekolahnya.
Saat baru pertama kali memulai, Putri hanya mengantongi untung Rp15 ribu. Namun, angka Rp15 ribu itu justru menjadi angka terbaik untuknya sepanjang masa karena awalnya, Putri hanya ingin membuktikan kepada dirinya sendiri.
Ayahnya sendiri melarang Putri untuk meminta uang kepadanya, dan melarang untuk meminta sponsor kepada perusahaan ayahnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: