Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sering Dibilang Perdana Menteri, Pengamat Bongkar Arti Penting Opung Luhut untuk Jokowi, Simak!

Sering Dibilang Perdana Menteri, Pengamat Bongkar Arti Penting Opung Luhut untuk Jokowi, Simak! Kredit Foto: Instagram/Luhut Binsar Pandjaitan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat Sosial-Politik dari Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA) Herry Mendrofa memberikan catatan terhadap Presiden Jokowi yang kerap kali memberikan jabatan baru kepada Luhut Binsar Pandjaitan.

Seperti diketahui, Luhut belum lama ini mendapatkan jabatan sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional oleh Jokowi.

Herry menyebutkan pemberian jabatan itu bukan tanda Luhut selalu dianggap spesial oleh Jokowi.

Lantaran perananan Luhut begitu besar dirasakan manfaatnya oleh Jokowi.

"Bukan soal istimewa, Jokowi butuh Luhut untuk menjadi bumper menahan laju tekanan kekuatan militer dalam politik," ucap dia dilansir dari GenPI.co, Rabu (13/4/2022).

Baca Juga: Geruduk Opung Luhut, Rocky Gerung Klaim Mahasiswa UI Berhasil Kuliti Seorang Pejabat yang Berbohong

Dia menambahkan, Luhut ini seorang purnawirawan pernah dan sedang memegang jabatan publik serta pebisnis.

"Jadi mungkin Jokowi melihatnya dari aspek ini. Sudah jelas Jokowi dari sipil dan tak punya basic dari elemen besar bangsa seperti kelompok militer atau kelompok agama," jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: