Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Resmi Berseragam Borneo FC, Lilipaly Dikontrak Dua Tahun

Resmi Berseragam Borneo FC, Lilipaly Dikontrak Dua Tahun Kredit Foto: Bali United Official
Warta Ekonomi, Jakarta -

Borneo FC resmi mengontrak pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly. Mantan pemain Bali United itu meneken kontrak dua tahun.

Selama membela Bali United dari 2017 lalu, ia telah tampil sebanyak 100 kali. Ia juga turut menghantarkan Bali meraih trofi juara Liga 1 2019 dan juara musim 2021/2022.

Presiden klub Borneo FC, Nabil Husien Said Amin mengungkapkan Lilipaly menjadi rekrutan kedelapan serta menandai berakhirnya aktifitas transfer Pesut Etam di musim ini.

"Kedatangan Stefano Lilipaly di skuad Pesut Etam menjadi rekrutan terakhir kita di musim ini. Dia melengkapi skuad yang sudah ada dan berharap kehadirannya memberi dampak yang sangat positif untuk Borneo FC," Kata Nabil.

Baca Juga: Jokowi Targetkan Indonesia Masuk Tiga Besar di SEA Games Vietnam

Nabil mengungkapkan kemampuan Lilipaly secara skill dan mental menjadi alasan kuat kenapa pihaknya merekrutnya. " Kualitas dia dan mentalitasnya sudah ndak perlu kita ragukan, ini jadi alasan kenapa dia boyong," lanjutnya.

Pemain yang akrab disapa Fano ini akan langsung bergabung di sesi latihan Borneo FC, Senin (9/5) sore ini di Stadion Segiri Samarinda. "Dia insya allah bakal langsung bergabung di sesi latihan perdana Borneo FC nanti sore di Stadion Segiri Samarinda," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: