Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pemprov DKI Abadikan Nama Tokoh Betawi, Anies Baswedan: Museum Peradaban Lintas Generasi

Pemprov DKI Abadikan Nama Tokoh Betawi, Anies Baswedan: Museum Peradaban Lintas Generasi Kredit Foto: Pemprov DKI Jakarta
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengabadikan sejumlah tokoh seniman dan sejarawan Betawi dalam rangka menjadikan Jakarta sebagai kota yang menghargai budaya dan sejarah. Beberapa tokoh tersebut diabadikan sebagai nama jalan, gedung, dan beberapa zona khusus yang berada dalam kategori ruang publik.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, secara simbolis meresmikan beberapa nama tokoh tersebut di kawasan perkampungan budaya Betawi Setu Babakan, Jakarta Selatan pada Senin (20/6/2022).

Baca Juga: Kualitas Udara di Jakarta Terburuk di Dunia, Pemprov DKI: Memang Tidak Mudah

Anies mengatakan bahwa nama yang diabadikan tersebut merupakan bentuk dari mengenang kontribusi dari para tokoh besar Betawi yang menceritakan perjalanan Jakarta dan bangsa.

"Kita bisa berkumpul bersama di Kampung Budaya Betawi, Setu Babakan menyaksikan upacara penetapan nama-nama tokoh Betawi yang di masa lalu berdampak pada perjalanan kehidupan Jakarta dan Indonesia," kata Anies.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Merangkak Naik di DKI Jakarta, Pemprov Imbau Masyarakat Waspadai Omicron

Anies juga mengatakan bahwa nama dari para tokoh Betawi terpilih itu telah memberikan manfaat bagi sesama semasa hidupnya. Mereka, kata Anies, pribadi yang mesti dikenang karena hidupnya dihibahkan untuk kemajuan.

Menurutnya, tidak hanya para tokoh ternama, tetapi masyarakat Betawi secara keseluruhan telah memberikan simpul kuat kebangsaan Indonesia. Anies menilai ada simpul persekutuan yang tumbuh erat di balik megahnya kota Betawi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: