Galang Solidaritas Warga, Komunitas Jokpro 2024 DKI Jakarta Gandeng PMI Gelar Donor Darah
Komunitas Jokowi Prabowo (Jokpro) 2024 Regional DKI Jakarta menggalang aksi solidaritas warga melalui kegiatan donor darah yang digelar di sekretariat nasional, Jl Tegal Parang Selatan I no 37 pada Sabtu (02/7/2022).
Kegiatan bertajuk "Berbagi Darahmu, Berbagi Kepedulianmu, Untuk Persatuan Indonesia" mendapat antusiasme warga yang hadir.
Ketua Komunitas Jokpro 2024 DKI Jakarta, Bambang Darmanto mengatakan kegiatan yang dilakukan komunitas ini bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan menyerap sebanyak 100 kantong darah bagi donor yang dilakukan masyarakat.
“Tadi sudah tutup jam 12 siang tapi masih ada yang ini melakukan donor, namun petugas dari PMI nya sudah tutup karena waktunya terbatas, kalau dari PMI itu kan menyediakan 100 kantong kemudian kita itu sudah ada daftar 100 plus juga cadangan apa tidak lolos screening,” jelasnya.
Lanjut Bambang, komunitas Jokpro 2024 tidak hanya fokus dengan politik melainkan juga kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Pasalnya kebutuhan kantong darah di DKI Jakarta cukup tinggi.
“Bukan hanya politik tapi juga setidaknya harus mengadakan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Di sini sesuai dengan slogan kita Persatuan Indonesia kenapa kita memilih donor darah karena ini darah itu tidak mengenal ras, agama, suku dan bangsa.” Ujar Bambang saat ditemui di lokasi acara.
Menurutnya, darah yang didonorkan pada hari ini juga sebagai simbol persatuan di mana darah yang diambil tentunya untuk kebermanfaatan semua masyarakat yang membutuhkan bukan hanya satu rasa tau golongan saja.
“Jadi bukan berarti (donor darah) saya dari Jakarta, saya hanya untuk orang Jakarta tidak, tapi untuk semua manusia bisa insya Allah itu berguna,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Jokpro 2024 Baron Danardono merencanakan kegiatan donor darah ini rutin dilakukan setiap 3 bulan sekali oleh komunitas pendukung Presiden Jokowi 3 periode tersebut.
“Ini yang pertama dan penanggung jawabnya adalah Bambang Darmanto ini Ketua Regional DKI Jakarta kerjasama dengan PMI, insya Allah kalau bisa di rutinkan setiap 3 bulan gitu jadi biar bergulir terus ya harus bisa bermanfaatlah dengan segala kekurangan,” bebernya.
Selain itu, Baron menyampaikan kegiatan ini juga sebagai bagian dari sosialisasi dan dukungan kepada Presiden Jokowi untuk terus melanjutkan masa jabatannya selama 1 periode lagi.
“Tapi yang penting sosialisasi tentang Jokpro ini berjalan terus bergerak terus karena banyak yang kalau kita bicara masuk ke politiknya banyak yang ingin Pak Jokowi lanjut lagi tapi mereka tidak tahu bagaimana caranya atau apakah dimungkinkan.” Ucapnya.
“Ini bagian dari kewajiban kita untuk memberikan pencerahan ke mereka bahwa jalannya ada dan itu konstitusional tapi masalah nanti disetujui atau tidak 100% itu sudah ada di MPR, jadi kita hanya sekedar menyampaikan aspirasi,” tutupnya.
Senada dengan Baron, Sekretaris Jokpro Timothy Ivan Triyono berkata dengan acara ini Jokpro DKI Jakarta ingin menyampaikan pesan bahwa sebagai sesama bangsa, sesama anak anak bangsa kita wajib menunjukkan kepedulian, kita wajib saling berbagi, apalagi untuk merajut tali persaudaraan Indonesia.
“Dan ini menunjukkan bahwa Jokpro adalah sebuah komunitas yang inklusif, terbuka bagi siapapun. Kita mengundang berbagai elemen masyarakat untuk bergabung mengikuti kegiatan donor darah di Seknas Jokpro kami.” Jelas Timothy.
Ia mengatakan tidak ada perbedaan ras, suku dan antar golongan mereka tetap antusias mengikuti satu kegiatan yang sama yaitu donor darah sekaligus menunjukkan kepedulian masyarakat untuk Persatuan Indonesia.
“Sekaligus kita ingin menunjukkan bahwa donor darah ini diikuti oleh elemen masyarakat dengan berbagai variasi, artinya banyak bangat kelompok masyarakat mengikuti donor darah dengan berbagai latar belakang kehidupan mereka masing-masing.” Tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: