Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

IndiHome Dukung Tim Basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022

IndiHome Dukung Tim Basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022 Kredit Foto: IndiHome
Warta Ekonomi, Jakarta -

IndiHome, sebagai provider internet milik Telkom Indonesia, turut andil dalam rangka dukungan terhadap tim nasional bola basket Indonesia yang akan bertanding di FIBA Asia Cup 2022.

Timnas basket Indonesia digadang-gadang akan masuk ke putaran FIBA World Cup atau Piala Dunia Bola Basket 2023 apabila berhasil lolos perempatfinal atau delapan besar FIBA Asia Cup 2022. Artinya, momen FIBA Asia Cup 2022 merupakan kesempatan emas bagi timnas basket Indonesia untuk unjuk gigi di kancah internasional.

Oleh karena itu, IndiHome mengambil langkah nyata dengan menjadi sponsor kegiatan FIBA Asia Cup 2022.

Baca Juga: IndiHome Raih Dua Penghargaan Digital Marketing Bergengsi The Stevie Awards

“Sebagai salah satu sponsor utama FIBA Asia Cup 2022, IndiHome berkomitmen mendukung pemberdayaan atlet dan pengembangan bidang olahraga khususnya bola basket di Indonesia,” jelas Vice President Marketing Management Telkom, E Kurniawan.

Selain menjadi sponsor FIBA Asia Cup 2022, IndiHome juga menyatakan komitmennya dengan mengajak pelanggan setia IndiHome untuk turut mendukung timnas basket Indonesia dengan menghadiri langsung gelaran FIBA Asia Cup 2022. Dalam hal ini, IndiHome menyediakan tiket gratis bagi pelanggan setianya saat timnas basket Indonesia berlaga di Istora Senayan nanti.

Bagi pelanggan IndiHome yang ingin mendapatkan tiket nonton gratis FIBA Asia Cup 2022 guna mendukung tim basket Indonesia, pelanggan dapat mengikuti kuis yang berlangsung di media sosial IndiHome atau menukarkan poin myIndiHome.

Pelanggan yang hadir ke lokasi juga dapat mengikuti beragam keseruan serta benefit menarik dengan mengunjungi booth IndiHome di Istora Senayan Jakarta. Lokasi booth IndiHome berada di sebelum pintu masuk arena pertandingan.

Adapun benefit yang ditawarkan oleh IndiHome di antaranya merchandise menarik, penawaran khusus pemasangan baru internet IndiHome, serta game basket digital melalui VR dan Playstation/Xbox. Jadi, jangan ragu untuk datang ke booth IndiHome sekaligus mendukung langsung tim nasional basket Indonesia agar bisa lolos ke FIBA World Cup 2023.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: