Tak Mau Khianati Komunitas Dogecoin, Sang Pendiri Tolak Tawaran Rp208 M!
Salah satu pendiri Dogecoin, Billy Markus, menolak uang senilai USD14 juta (Rp208 miliar) untuk meningkatkan imeg Dogchain.
Untuk diketahui, Dogechain adalah mata uang digital yang relatif baru yang cukup membuat heboh industri crypto. Belum lama ini mereka mencari pengembang infotech yang cakap untuk mempromosikan proyek blockchain.
Dogechain dirancang untuk menjembatani kesenjangan antara koin meme dan Web3.
Baca Juga: Cegah Pelarian Modal Startup Kripto, Otoritas Keuangan Jepang Usulkan Reformasi Pajak
Melansir Bitcoinist di Jakarta, Senin (29/8/22) seorang pengguna Twitter dengan nama @RepeatAfterVee mengumumkan penolakan Markus terhadap tawaran tersebut. Pengguna ini mengatakan bahwa Markus menolak tawaran untuk men-tweet tentang meningkatkan citra Dogechain.
Menurut pengguna Twitter, penolakan Markus untuk menerima tawaran itu adalah bukti keengganannya untuk "mengkhianati" komunitas DOGE. Akibatnya, tindakannya pantas mendapatkan penghargaan tertinggi dari komunitas Dogecoin.
Markus pun mengingatkan komunitas bahwa dia tidak menjadi kaya dengan mengembangkan crypto. Dia bahkan terkadang dituduh melakukan pompom di pasar cryptocurrency.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: