Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Galakkan Edukasi Pinjaman Online Lewat TikTok, Kredit Pintar Sabet Rekor MURI

Galakkan Edukasi Pinjaman Online Lewat TikTok, Kredit Pintar Sabet Rekor MURI Kredit Foto: Kredit Pintar

Sementara itu pedangdut King Nassar yang turut menguisi acara live 24 jam bersama Kredit Pintar turut mengutarakan apresiasi kepada Kredit Pintar, “Dengan tema hari ini yaitu Pintar Bersama Cuan Seharian, mudah-mudahan acara ini bisa terus mengedukasi semua masyarakat Indonesia pengguna pinjaman online. Agar dapat menggunakannya dengan bijak dan sebaik-baiknya untuk hal-hal yang bermanfaat.”

Pada akhir acara, piagam penghargaan rekor MURI diserahkan langsung oleh Wakil Direktur MURI, Osmar Semesta Susilo kepada Direktur Kredit Pintar, Wisely Wijaya. Dalam kesempatan ini Osmar menyampaikan selamat kepada Kredit Pintar atas rekor yang telah dipecahkan. “Museum Rekor – Dunia Indonesia dengan bangga memberikan piagam penghargaan atas rekor Edukasi Pinjaman Online Secara Non-stop Terlama Melalui Tiktok dianugerahkan kepada Kredit Pintar. Selamat kepada Kredit Pintar atas rekor yang telah dipecahkan. Semoga ke depannya melalui program-progam edukasi keuangan seperti ini dapat lebih meningkatkan lagi literasi keuangan di Indonesia,” ucap Osmar.

Baca Juga: Lindungi Data Pribadi dari Jaminan Pinjaman Online

Kredit Pintar adalah salah satu platform pinjaman digital terkemuka, perusahaan penyelenggara layanan pinjam meminjam uang berbasis teknologi informasi yang telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sejak beroperasi pada 2017, Kredit Pintar telah menyalurkan total pinjaman lebih dari Rp 28 triliun dimana sekitar 1 dari 2 nasabahnya, meminjam uang untuk tujuan modal usaha kecil atau pendidikan.

“Harapan kami, melalui acara seperti ini, dengan memaksimalkan kekuatan media sosial seperti TikTok, diharapkan dapat mengedukasi secara massif dan seluruh penonton dapat lebih teredukasi serta memahami apa yang kami sampaikan. Hal ini selaras dengan agenda nasional dalam mendukung literasi dan inklusi keuangan masyarakat Indonesia, serta mendukung pertumbuhan UMKM,” tutup Wisely.

Baca Juga: Transformasi Perpustakaan Membentuk Ekosistem Digital Nasional

Dalam siaran streaming 24 jam ini Kredit Pintar juga mempersembahkan hadiah untuk para penonton yang beruntung, yaitu voucher elektronik hingga ponsel iPhone 13 Pro yang selanjutkan akan diumumkan di akun media sosial Kredit Pintar. Selengkapnya mengenai acara tersebut dapat diakses melalui akun Youtube Kredit Pintar.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: