Usung Anies Baswedan, NasDem Bicara Koalisi dengan Demokrat dan PKS: Insyaallah...
"Upayakan kerja yang terbaik, mohon doa pada sang Maha Pencipta agar banyak terbuka pintu hati, mata hati masyarakat luas dari berbagai elemen, bukan dari keluarga NasDem itu sudah jelas," ujar Surya.
"Dari yang tidak suka NasDem, tapi bisa suka sama Anies Baswedan itu penting, nah baru dia bisa menang," sambungnya.
Sementara itu, Anies menghargai mekanisme Partai NasDem yang terus melakukan komunikasi dalam pembentukan koalisi. Ia yakin, Partai NasDem dengan calon rekan koalisinya juga memiliki prioritas yang sama dalam mengedepankan kepentingan bangsa.
Masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta akan habis pada 16 Oktober mendatang. Usai selesai masa tugasnya, barulah dia akan membicarakan ihwal calon wakil presiden (cawapres) bersama koalisinya.
"Itu sudah disampaikan berkali-kali karena itu kita tunggu semua tuntas. Setelah semua tuntas, pasti nanti perjalanan bersama itu akan memiliki legal dokumennya," ujar Anies.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum