Zulfan Lindan Tak Gentar Dicopot dari Nasdem: Saya Tetap Punya Hak Bicara Sebagai Warga Negara!
Usai pernyataannya yang menyebut Anies Baswedan sebagai antitesis Presiden Joko Widodo, Politikus Partai Nasdem, Zulfan Lindan resmi menonaktifkan oleh Partai Nasdem.
Mengenai pemberhentiannya, Zulfan menanggapi bahwa dirinya tetap punya hak bicara sebagai warga negara yang merdeka.
"Selain itu pun selama ini saya tidak pernah atas nama pengurus. Bagi saya kebebasan adalah hak asasi manusia," ujarnya, melansir dari Republika, Kamis (13/10/2022).
Zulfan juga berdalih pernyataannya tersebut merupakan ranah ide dan gagasan. Ia memandang sangat dangkal bila ranah gagasan tersebut dibawa pada ranah praktis.
"Memang elite partai dan sebagian politisi nggak mampu lagi berpikir filosofis karena terjebak dalam sikap pragmatis," ucapnya.
Ia juga menilai surat pencopotannya tersebut salah alamat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty