Cara Memahami Product Development di Dunia Startup Bersama VP Product Tokopedia
Seorang lulusan Harvard Business School, yang juga seorang VP of Product di Tokopedia, Priscilla Anais membandingkan antara sebuah batu dengan batu akik. Priscilla menjelaskan bahwa batu hanyalah objek, sedangkan batu akik adalah produk. Sehingga, secara rinci, produk adalah sesuatu yang intentional, entah itu sebuah benda, layanan atau jasa yang memiliki fungsi dan value kepada pengguna, serta memiliki pasarnya.
Lebih lanjut, Priscilla menjelaskan bahwa product development adalah menyelesaikan sebuah permasalahan yang dibutuhkan melalui produk yang berawal dari sebuah ide hingga melalui proses produksi hingga produk tersebut sukses.
Baca Juga: Cara Menjadi Programmer yang Handal, Dimulai dari Bahasa Inggris!
Dalam video YouTube bertajuk "KotaTalks 26: Belajar Product Development & Karir di Dunia Startup", Priscilla menjelaskan product development dengan Dpuble Diamond Framework, yaitu ketika ide dan produk yang dibuat oleh startup harus tepat dan benar. Timing atau ketepatan waktu dalam pembuatan produk sangat penting karena timing inilah yang membuat banyak startup gagal.
Double Diamond Framework
1. Cari masalah
Lakukan research dan tentukan masalah-masalah apa saja yang sekiranya memiliki pasar dan menghasilkan impact yang besar.
2. Tentukan masalah
Validasi permasalahan yang ditemukan dengan data dan persempit ke permasalahan pengguna.
3. Membuat ide dan solusi
Buat beberapa opsi solusi dan lakukan prototype serta testing.
4. Membuat produk
Pastikan produk yang dibuat benar-benar menyelesaikan masalah.
Pentingnya Double Diamond Framework akan memaksa kita untuk menjadi user-centric (berpusat pada pelanggan) dan berangkat pada masalah yang harus diselesaikan. Kemudian, akan membantu kita untuk eksplorasi berbagai kemungkinan dan mengharuskan kita melakukan validasi problem dan solusi lewat research, feedback dan testing sehingga meminimalisir kemungkinan gagal.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: