Harga emas naik gila-gilaan dalam tiga hari berturut-turut hingga menjadi jauh lebih mahal. Melansir laman resmi Pegadaian, harga emas Antam naik Rp10.000 dari Rp1.016.000 per gram menjadi Rp1.026.000 per gram pada Jumat, 2 Desember 2022.
Dengan kenaikan harga emas hari ini, harga emas Antam menjadi makin mahal. Logam mulia Antam cetakan terkecil 0,5 gram naik menjadi Rp565.000. Kemudian, harga emas Antam seberat 2 gram per hari ini terbang dari level Rp1.968.000 menjadi Rp1.989.000.
Mengekor emas Antam, harga emas UBS juga meroket lebih signifikan hingga Rp13.000 dari Rp985.000 per gram menjadi Rp998.000 per gram. Alhasil, harga emas UBS untuk ukuran 0,5 gram dan 2 gram naik masing-masing menjadi Rp533.000 dan Rp1.980.000.
Lihat rincian harga emas Pegadaian per 2 Desember 2022 berikut ini.
Berat (Gram) | Emas Antam | Emas UBS |
1 | Rp1.026.000 | Rp998.000 |
2 | Rp1.989.000 | Rp1.980.000 |
5 | Rp4.894.000 | Rp4.891.000 |
10 | Rp9.729.000 | Rp9.730.000 |
25 | Rp24.190.000 | Rp24.276.000 |
50 | Rp48.299.000 | Rp48.451.000 |
100 | Rp96.515.000 | Rp96.862.000 |
250 | Rp241.013.000 | Rp242.084.000 |
500 | Rp481.807.000 | Rp483.596.000 |
1.000 | Rp963.572.000 |
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: