Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Nilai Tukar Rupiah Menguat terhadap Dolar AS dan Mata Uang Global

Nilai Tukar Rupiah Menguat terhadap Dolar AS dan Mata Uang Global Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Jakarta -

Nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar AS hari ini. Melansir RTI, rupiah perkasa di kisaran level Rp15.500 per dolar AS pada Rabu, 7 Desember 2022. 

Rupiah hari ini terapresiasi 0,45% ke level Rp15.552 per dolar AS. Tiga mata uang global juga ikut ditumbangkan rupiah, yakni dolar Australia (0,33%), poundsterling (0,43%), dan euro (0,45%). 

Baca Juga: BI Jaga Stabilitas Nilai Tukar Rupiah, Ekonom: Rupiah Tak Akan Tembus Rp16.000

Pada saat yang sama, rupiah menjadi mata uang paling perkasa di Asia. Rupiah terapresiasi atas dolar Taiwan (0,80%), ringgit (0,79%), yen (0,58%), baht (0,56%), dolar Hong Kong (0,55%), dolar Singapura (0,35%), yuan (0,22%), dan won (0,08%).

Nilai tukar rupiah saat ini masih bergerak fluktuatif karena dibayangi oleh sentimen suku bunga AS. Meski tertekan, rupiah diprediksi tidak akan menembus level Rp16.000 per dolar AS. Senior Economist Mirae Asset Sekuritas, Rully Arya Wisnubroto, menyebut bahwa dengan asumsi kenaikan suku bunga masih di level 5%, rupiah akan begerak di rentang Rp15.500 hingga Rp15.700 per dolar AS.

"Kami memperkirakan nilai tukar rupiah tidak akan menembus Rp16.000. Tahun depan, rupiah bisa menguat ke sekitar Rp15.235," pungkas Rully dalam konferensi pers Market Outlook 2023 Mirae Asset Sekuritas di Jakarta, 6 Desember 2022.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: