Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cukup NasDem dan PKB Sudah Penuhi Minimal Suara, Demokrat-PKS Didesak segera Deklarasi Anies

Cukup NasDem dan PKB Sudah Penuhi Minimal Suara, Demokrat-PKS Didesak segera Deklarasi Anies Bakal Calon Presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan (tengah) berjabat tangan dengan warga seusai melaksanakan shalat Jumat di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Jumat (2/12/2022). Kunjungan Anies Baswedan bersama sejumlah pengurus Partai NasDem di Aceh itu dalam rangka menjalin silaturahmi dengan Wali Nanggroe Aceh, Malik Mahmud, para ulama, tokoh adat serta para pendukungnya. | Kredit Foto: Antara/Ampelsa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Peluang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) merapat ke Partai NasDem dinilai makin besar di tengah merenggangnya hubungan mereka dengan Partai Gerindra.

Diketahui hingga saat ini, Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, yang santer akan berduet dengan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, hingga kini belum deklarasi.

Baca Juga: Genit ke Kubu Anies Baswedan, NasDem Akui PKB Memang Seksi: Namun, Cak Imin Harus Realistis!

"PKB bakal join NasDem? Mungkin ini karena Gerindra gantung Cak Imin jadi Cawapres," kata pengamat politik Hendri Satrio dikutip dari akun Twitter miliknya, Senin (26/12/2022).

Jika benar PKB bergabung dengan NasDem, pria yang akrab disapa Hensat tersebut mengingatkan PKS dan Partai Demokrat. Sebab, dengan NasDem dan PKB saja, keduanya sudah bisa mengusung jagoan di Pilpres 2024.

Menurutnya, jika hal ini terjadi, deklarasi untuk mengusung Anies Baswedan tidak dapat ditunda-tunda lagi.

"Wah Demokrat, PKS mesti deklarasi Anies juga nih, sebab NasDem-PKB beres, NasDem+PKB tu 117 kursi padahal minimal cuma 115 kursi buat dapet boarding pass. Koalisi Perubahan isinya 4 partai?" ungkap Hensat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: