Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

KADIN: UMKM Topang Ekonomi Rumah Tangga RI, Tahun Depan Bakal Diperkuat!

KADIN: UMKM Topang Ekonomi Rumah Tangga RI, Tahun Depan Bakal Diperkuat! Kredit Foto: Instagram/Arsjad Rasjid
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Arsjad Rasjid, menyoroti peran UMKM dalam menopang ekonomi rumah tangga mayoritas rakyat Indonesia.

Arsjad menyebut pihaknya akan mendorong kolaborasi multipihak dalam membantu pelaku UMKM bertumbuh lebih kuat dan berkelanjutan.

Baca Juga: Keran Perdagangan Bebas Dibuka Bikin UMKM Indonesia Termehek-Mehek untuk Bersaing, Ini Kata Kadin Jatim

"Kami akan fokus pada penguatan UMKM dengan melanjutkan inisiatif yang sudah KADIN hadirkan, di antaranya terkait Kemitraan inclusive closed-loop, Wiki Wirausaha, KADIN Hub, dan sejumlah inisiatif lainnya," ujar Arsjad dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (29/12/2022).

Sejalan dengan itu, Arsjad mengatakan pemerintah telah menyalurkan total KUR senilai Rp1.300 triliun kepada UMKM, di mana tahun depan akan ada tambahan kucuran dana sebesar Rp460 triliun.

Bukan tanpa alasan, KADIN bersama pemerintah menilai kontribusi UMKM terhadap PBD dinilai baik, yakni sebesar 61,07% atau senilai Rp8.573,89 triliun.

"UMKM mampu menyerap dan memberikan lapangan kerja bagi 97% dari total tenaga kerja yang ada atau sekitar 117 juta pekerja yang mayoritas merupakan kaum perempuan, mencapai 64,5%," papar Arsjad.

Baca Juga: Pos Indonesia dan Lion Air Bersinergi, Bawa UMKM Makin Dekat dengan Konsumen!

Apalagi, menurut Arsjad, jelang tahun baru ini banyak masyarakat yang bepergian sehingga menjadi peluang bagi UMKM untuk memperluas dalam memasarkan produknya serta menggairahkan bisnisnya.

"Dengan asumsi jumlah masyarakat yang bepergian sekitar 44,7 juta atau setara dengan 11.925.000 keluarga, perputaran uang selama libur tahun baru 2023 dapat mencapai Rp 23,85 triliun," tandasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: