Nasdem Balas Serang Partainya Jokowi: Menteri Nasdem Gak Ada yang Ditangkap KPK, PDIP? Banyak!
Kader PDIP beramai-ramai menyuarakan reshuffle kabinet Jokowi sejak akhir tahun 2022 yang kerap mengarah ke Nasdem. Hal itu pun ditanggapi oleh Ketua DPP Partai Nasdem, Irma Suryani Chaniago.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, kader PDIP sempat menyebut bahwa menteri dari NasDem layak untuk dievaluasi. Mulanya, Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidayat, menanggapi isu reshuffle kabinet Jokowi. Djarot mengusulkan agar Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo dan Menteri LHK, Siti Nurbaya Bakar untuk dievaluasi.
Baca Juga: Dicatut Ikut Gugat Sistem Pemilu, Elite NasDem Geram Bukan Main: Jelas Ini Melanggar...
Selaras dengan Djarot, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan Mentan Syahrul Yasin Limo memang layak dengan diganti. Meskipun reshuffle adalah hak prerogatif presiden. Hasto menyebutkan alasannya memilih Mentan dievaluasi karena inflasi pangan yang terjadi.
"Beberapa tahun terakhir terjadi inflasi pangan secara terus-menerus," ujar Hasto dalam jumpa pers Refleksi Akhir Tahun 2022 PDIP yang dilaksanakan secara daring beberapa waktu lalu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait:
Advertisement