Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Akselerasi Transformasi Digital Lewat Indonesia Metaverse Show 2023

Akselerasi Transformasi Digital Lewat Indonesia Metaverse Show 2023 Kredit Foto: Boyke P. Siregar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus didorong untuk mempercepat proses transfromasi bisnis ke arahpemanfaatan teknologi digital. Dengan transformasi ke arahdigital akan mampu meningkatkan kinerja, menghasilkan efisiensi bisnis dan yang terpenting adalah meningkatkan pelayanan kepada konsumen.

Sebagai mitra Kementerian BUMN, Forum Digital BUMN (Fordigi) menggelar Indonesia Metaverse Show 2023 di Smart Auditorium, Telkom Landmark Tower Jakarta, Rabu (18/1/2023).

Ketua Umum Fordigi M. Fajrin Rasyid mengatakan acara ini bertujuan dalam rangka mendukung perkembangan teknologi digital yang dapat diimplementasikan ke berbagai kegiatan baik hari-hari maupun kegiatan usaha dan bisnis.

“Indonesia Metaverse Show 2023 bertujuan menjadi wadah bagi Fordigi untuk menyampaikan informasi terkini yang berkaitan dengan AI, blockchain, metaverse untuk mendukung inovasi BUMN,”Kata dia.

Lewat perhelatan ini, setiap BUMN dipacu untuk mengembangkan strategi adopsi teknologi yang efektif di lingkungan BUMN serta mewujudkan Satu Data BUMN untuk mendukung pengelolaan BUMN yang efektif.

Indonesia Metaverse Show 2023 menghadirkan banyak perusahaan-perusahaan BUMN yang memperlihatkan penggunaan teknologi terbaru mereka. Para pengunjung pun dapat berinteraksi langsung dan mencoba semua teknologi tersebut.

"Kami berharap ini menjadi sebuah pengalaman baru dan gambaran bagaimana penggunaan teknologi digital dapat dimanfaatkan dalam segala kegiatan dan usaha,"Ujarnya.

Sementara itu Deputi Bidang Sumber Daya Manusia BUMN, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN, Tedi Bharata. Ia berharap FORDIGI dapat menjadi mitra Kementerian BUMN untuk mengakselerasi transformasi digital dengan mengadakan acara-acara seperti Indonesia Metaverse Show 2023 ini.

“Saya mendorong generasi muda untuk bisa menjadi pelaku UMKM berbasis teknologi serta agar dunia meta dapat juga digunakan oleh para pelaku UMKM untuk bersaing di dunia internasional,”tegasnya.

Selain memperkenalkan lima bidang dari Fordigi, Indonesia Metaverse Show 2023 juga memperkenalkan salah satu programnya yaitu Fordigi Goes to Campus. Program ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mendukung generasi muda untuk aktif dalam mengetahui dan mempelajari perkembangan teknologi digital dalam seluruh kegiatan termasuk dalam memulai dan memanfaatkan teknologi yang ada.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Advertisement

Bagikan Artikel: