Ridwan Kamil resmi bergabung dan menempati posisi Wakil Ketua Umum Partai Golkar.
Hal tersebut disampaikan Airlangga saat jumpa pers memperkenalkan RK sebagai kader baru parpolnya di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Rabu (18/1).
"Pak RK sudah menggunakan jas kuning dan kelihatan Pak RK kelihatan makin ganteng dan cerah yang pasti kalau warna kuning warna muda," kata Airlangga, Rabu.
Pria yang juga menjabat Menko Perekonomian itu mengatakan RK berproses sebelum resmi menjadi kader Golkar.
Bapak tiga anak itu lebih dahulu bergabung di organisasi sayap Golkar, yakni Kosgoro 57 sebelum menjadi kader partai bernomor empat di Pemilu 2024 itu.
"Jadi, masuknya Pak Emil (panggilan lain RK, red) bertahap, dari ormas lalu ke Golkar," kata Airlangga.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement