Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

'Pikiran Saya Terus Bersama Turki', Sekjen PBB: Tim Lapangan Menilai, Kami Siapkan Semuanya

'Pikiran Saya Terus Bersama Turki', Sekjen PBB: Tim Lapangan Menilai, Kami Siapkan Semuanya Kredit Foto: Reuters/Suhaib Salem
Warta Ekonomi, Washington -

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres pada Senin (20/2/2023) mengatakan bahwa badan dunia siap untuk memberikan "dukungan tambahan" setelah dua gempa lagi mengguncang provinsi selatan Turki, Hatay.

“Pikiran saya terus bersama orang-orang Turki dan Suriah saat mereka menghadapi dampak gempa bumi baru yang melanda wilayah tersebut malam ini,” tulis Guterres di Twitter.

Baca Juga: Erdogan: Turki Kerahkan Semua Sumber Daya untuk Belasan Provinsi Terdampak Gempa

"Tim PBB di lapangan sedang menilai situasinya, dan kami siap memberikan dukungan tambahan sesuai kebutuhan," tambahnya, dikutip Anadolu Agency.

Dua gempa bumi mengguncang provinsi Hatay, Senin, hanya dua minggu setelah gempa besar melanda wilayah itu, kata badan penanggulangan bencana negara itu.

Menurut Kepresidenan Manajemen Bencana dan Darurat (AFAD), salah satu gempa terjadi sekitar pukul 08.04 malam waktu setempat di Distrik Defne dengan magnitudo 6,4. Sedangkan guncangan lainnya dengan magnitudo 5,8 terjadi tiga menit kemudian, berpusat di Distrik Samandag.

Itu terjadi ketika gempa bermagnitudo 7,7 dan 7,6 yang berpusat di Kahramanmaras melanda 10 provinsi lain, yaitu Hatay, Gaziantep, Malatya, Sanliurfa, Adana, Adiyaman, Diyarbakir, Kilis, Osmaniye, dan Elazig, pada 6 Februari yang menewaskan 41.000 orang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Advertisement

Bagikan Artikel: