Kisah Orang Terkaya: Lin Muqin, Pencipta Minuman Energi Terlaris di China
Salah satu orang terkaya dunia, Lin Muqin adalah seseorang yang memiliki pengalaman penjualan selama bertahun-tahun di industri minuman. Dia adalah pendiri dan pemimpin Eastroc Beverage, produsen minuman China.
Eastroc terdaftar di Bursa Efek Shanghai pada tahun 2021. Tak banyak informasi mengenai Lin Muqin yang sangat tertutup. Namun, Forbes memproyeksi kekayaan bersihnya mencapai USD6,5 miliar (Rp98,9 triliun).
Baca Juga: Kisah Orang Terkaya: Nadia Thiele, Janda Miliarder Jerman Pemilik Harta Rp100 Triliun
Salah satu produknya adalah Eastroc Super Drink, minuman berenergi yang telah tercipta sejak tahun 1987. Eastroc Super Drink adalah salah satu merek minuman energi lokal terlaris di China setelah Hi-Tiger dan memiliki pangsa pasar terbesar ketiga di China setelah Red Bull dan Hi-Tiger.
Dari tiga merek teratas, Eastroc Super Drink mengalami pertumbuhan penjualan ritel terbesar dari tahun 2011 hingga 2015 dengan peningkatan sebesar 255,5%. Merek tersebut merupakan merek China pertama yang memperkenalkan minuman fungsional ke dalam lini produknya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait:
Advertisement