Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Muncul Akun Donasi untuk David, Jonathan Tegas: Kami Tak Buka Donasi!

Muncul Akun Donasi untuk David, Jonathan Tegas: Kami Tak Buka Donasi! Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebuah akun TikTok dan Instagram curi perhatian publik karena mengaku membuka donasi untuk kesembuhan korban penganiayaan Mario Dandy, David Ozora viral di media sosial.

Mengenai hal ini, Lewat akun Twitternya @seeksixsuck, ayah korban, Jonathan menegaskan pihaknya sama sekali tidak pernah membuka donasi bagi pemulihan David.

"Ini nipu. Kami nggak buka donasi dimana pun. Bantu report," tulis @seeksixsuck dikutip Suara.com, Sabtu (11/3/2023).

Baca Juga: Heboh Kasus Mario Dandy, Anak Pejabat Pamer Kekayaan Disebut 'Lumrah' dan Sudah Ada Sejak Dulu: 'Sudah Jadi Budaya'

Dalam unggahannya di Twitter, Jonathan menampilkan sebuah tangkapan layar sebuah akun TikTok @cristalinodavidozora yang mengaku membuka donasi bagi kesembuhan David.

Dalam biodata @cristalinodavidozora, disertakan pula nomor rekening sebuah bank. Akun tersebut tampak memiliki 977 pengikut serta mengunggah beberapa video mengenai proses pemulihan David.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: