Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dinilai Berani Ungkap Korupsi Besar, Mahfud MD Didorong Nyapres Jalur Independen

Dinilai Berani Ungkap Korupsi Besar, Mahfud MD Didorong Nyapres Jalur Independen Kredit Foto: Antara/NTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/hp.
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik sekaligus akademisi Rocky Gerung menginginkan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menko Polhukam) Mahfud MD maju di bursa calon presiden 2024 mendatang. 

Keinginannya itu muncul karena dia melihat Menkopolhukam itu berani menyoroti dan membongkar dugaan pencucian uang Rp349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Hal itu diungkap Rocky Gerung di kanal YouTubenya Rocky Gerung Official beberapa hari lalu. Menurut Pengamat dari Universitas Indonesia itu, sosok Mahfud MD adalah sosok yang memiliki ketajaman akademis.

Baca Juga: Momen Mahfud MD Geleng-geleng Dengar Kejujuran Bambang Pacul Akui 'Perintah Juragan' Saat Tolak UU Perampasan Aset

Mahfud juga disebut sosok yang memiliki keberanian. Meski apa yang dilakukannya itu bisa membahayakan dirinya sendiri, termasuk karir politik.

Namun, rupanya Mahfud MD tetap tegas dan lantang mengungkap hal itu ke publik. Bahkan dia berani menyibak dugaan itu ke hadapan DPR RI

"Kita tahu bahwa Mahfud itu ada di depan untuk membongkar hal-hal yang bahkan membahayakan dia," kata Rocky Gerung. 

Dengan keberaniannya itu, secara tak langsung pendukung dari Mahfud MD makin banyak. Apalagi dari kalangan masyarakat yang ini Indonesia bebas dari korupsi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Advertisement

Bagikan Artikel: