Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sekalipun Berhasil, Koalisi Besar di Bawah ‘Payung’ Presiden Jokowi Bakal Alami Banyak Tantangan

Sekalipun Berhasil, Koalisi Besar di Bawah ‘Payung’ Presiden Jokowi Bakal Alami Banyak Tantangan Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Lodewijk F Paulus, tidak menampik jika koalisi besar gabungan partai pendukung pemerintahan Joko Widodo akan mengalami banyak kendala. 

Hal itu kata dia, lantaran kesepakatan pencapresan merupakan pembahasan para elite partai yang jumlahnya tidak sedikit.

Dia mengingatkan wacana membentuk koalisi besar masih pada tahap penjajakan atau mencari kesepakatan awal. 

Apakah nantinya koalisi tidak terbentuk lantaran tidak ada kesepakatan para ketua umum menetapkan capres, Lodewijk menilai hal itu bergantung pada pembahasan tingkat tinggi.

Baca Juga: Putuskan Mundur, Partai Golkar Tak Gusar Cari Kader Pengganti Zainudin Amali

"Itu pertemuan para dewa-dewa. Kita para sekjen tidak ikut," selorohnya di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Senin (10/4/2023).

Wakil Ketua DPR itu menganalogikan koalisi besar dengan membangun rumah. Sekarang ini di antara lima partai pendukung pemerintah masih membicarakan upaya membangun pondasi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Advertisement

Bagikan Artikel: