Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ambles 90,83%, Laba Bank Raya Indonesia 'Cuma' Rp4,37 Miliar pada Kuartal I-2023

Ambles 90,83%, Laba Bank Raya Indonesia 'Cuma' Rp4,37 Miliar pada Kuartal I-2023 Kredit Foto: Bank Raya
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) tengah dilanda kabar yang kurang sedap didengar. Pasalnya, bank itu mengalami pengikisan laba hingga 90,83% selama tiga bulan pertama tahun ini. Hal tersebut membuat Bank Raya hanya mampu mengantongi laba sebesar Rp4,37 miliar. Padahal, pada periode yang sama tahun sebelumnya, Bank Raya sanggup meraup Rp47,71 miliar.

Salah satu faktor yang diyakini menyebabkan terjadinya kemerosotan drastis itu adalah menukiknya angka penyaluran kredit. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis secara resmi, diketahui bahwa total nilai kredit yang diberikan oleh Bank Raya pada kuartal pertama tahun 2023 ini hanya sekitar Rp6,86 triliun. Jika dibandingkan dengan kuartal pertama tahun 2022 yang berada di angka Rp7,76 triliun, terlihat ada pengikisan sebesar 11,59%.

Baca Juga: Terdeteksi Mujur, United Tractors Kantongi Laba Senilai Rp5,32 Triliun pada Kuartal I-2023

Selain itu, pendapatan bunga rupanya ikut mengalami penurunan sebesar 33,76%. Merujuk dari sumber yang sama, diketahui bahwa Bank Raya memperoleh pendapatan bunga sebesar Rp123,81 miliar selama tiga bulan pertama tahun 2023, sedangkan selama tiga bulan pertama tahun 2022, bank tersebut mampu mencetak Rp186,94 miliar.

Bank Raya dikabarkan mengeluarkan lebih banyak biaya untuk menanggung beban bunga. Pada kuartal I tahun 2023, bank itu dilaporkan mengucurkan dana sebesar Rp113,38 miliar untuk segmen rupiah (Rp109,59 miliar) dan segmen dolar Amerika Serikat (Rp3,79 miliar). Nominal tersebut menunjukkan kenaikan sebesar 10,64% apabila disandingkan dengan pengeluaran pada kuartal I tahun 2022.

Baca Juga: Sukses Besar, Laba Bersih White Horse Bus Meroket 237% Sepanjang Kuartal I-2023!

Sebagai informasi tambahan, anak perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) itu bertanggung jawab atas kepemilikan aset senilai Rp12,64 triliun. Adapun liabilitas dan ekuitas Bank Raya yang tercatat selama tiga bulan terakhir masing-masing berada di angka Rp9,24 triliun dan Rp3,39 triliun.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella

Advertisement

Bagikan Artikel: