Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PLN Nusantara Power Kejar 100% Digital Power Plant pada Unit-unit Pembangkit

PLN Nusantara Power Kejar 100% Digital Power Plant pada Unit-unit Pembangkit Kredit Foto: PLN
Warta Ekonomi, Jakarta -

PLN Nusantara Power (PLN NP) terus melakukan percepatan digitalisasi unit pembangkit (UP) melalui inovasi bernama Intelligent Centre of Optimization for Reliabilty & Efficiency (iCORE). 

Salah satu caranya dengan melakukan Go Live Implementasi Digital Power Plant (DPP) UP Muara Karang dan UP Muara Tawar. Hal ini menjadikan unit pembangkit tersebut sebagai unit pembangkit ke-19 dan ke-20 yang pengelolaannya telah beralih ke digital.

Direktur Utama PLN NP, Ruly Firmansyah mengatakan, teknologi ini merupakan produk inovasi dalam pengelolaan pembangkit berbasis digital 4.0.

Baca Juga: Jaga Pasokan Gas, PLN EPI Kembangkan Fasilitas Mid-Stream LNG di Tiga Wilayah

Menurutnya, melalui iCORE, proses pemantauan operasional, analiss, dan diagnosis kondisi pembangkit dapat dilakukan secara digital dan real time melalui pengoptimalan sensor yang terpasang pada mesin-mesin pembangkit, sehingga iCORE dapat menghasilkan rekomendasi optimalisasi pengoperasian dan/atau pemeliharaan kondisi peralatan. 

"Digitalisasi pembangkit juga sejalan dengan program transformasi PLN, di mana digitalisasi telah menjadi salah satu fondasi penting yang terus dikembangkan di tengah disrupsi teknologi demi kelancaran dan keandalan pasokan listrik berkualitas yang dapat dinikmati masyarakat Indonesia," ujar Rully dalam keterangan tertulis yang diterima, Jumat (26/5/2023).

Menurutnya, kondisi operasional pembangkit harus dapat ditingkatkan dan direspons dengan cepat, sehingga terjadi peningkatan keandalan dan efisiensi unit.

"Penerapan digitalisasi pembangkit ini telah dimulai PLN NP sejak 2017 sebagai upaya meningkatkan keandalan, efisiensi, dan daya saing pembangkit PLN Nusantara Power. Teknologi ini menjadikan unit pembangkit lebih andal dalam menghadirkan listrik berkualitas bagi pelanggan dan juga masyarakat Indonesia," ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: