Hadiah Mensos Risma, Adanya Jembatan Baru Disyukuri Warga Dharmasraya: Perjalanan Dua Jam Terpangkas
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini meresmikan jembatan gantung di Desa Koto Salak, Kecamatan Koto Salak, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, yang menghubungkan Kecamatan Koto Salak dan Kecamatan Sungai Rumbai pada Minggu (28/5/2023) sore. Risma mengatakan jembatan yang dibangun di Kecamatan Koto Solok menjawab permintaan masyarakat sekitar untuk menghubungkan perekonomian mereka.
“Kali ini, permintaan warga di sini untuk menghubungkan akses mereka ke pasar, ke sekolah bisa lebih mudah daripada harus berputar dulu," ujar Risma di Kabupaten Dharmasraya, Minggu (28/5/2023).
Baca Juga: KPK Ternyata Leluasa Geledah Kantor Kemensos, Mensos Risma: Tak Ada Intervensi
Jembatan yang menelan dana hingga Rp300 juta ini dapat menghemat waktu perjalanan hingga 1,5 jam. Risma berpesan kepada masyarakat bisa turut menjaga jembatan ini agar bisa memberi manfaat jangka panjang.
"Ketahanan jembatan ini kurang lebih 15 tahun, dan bisa dilewati maksimal tiga pejalan kaki dan satu motor, nanti kita kan kita ada Tagana juga di kabupaten ini dan sudah kita latih terus-menerus, jadi kalau ada sesuatu, mereka sudah mengerti bagaimana menanganinya," tutur dia.
Kementerian Sosial melalui kerja sama Tagana (Taruna Siaga Bencana), pembangunan Jembatan tersebut dimulai sejak tanggal 10 Mei 2023 hingga hari ini, dan pengerjaan memakan waktu selama 20 hari.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Dharmasraya Adlisman mengatakan masyarakat Koto Salak selama ini harus mengambil jalan memutar selama lebih dari dua jam dengan jarak lebih dari 30 km hanya untuk ke Kecamatan Sungai Rumbai, sehingga jembatan ini sangat membantu masyarakat untuk mencari nafkah.
"Jadi kurang lebih dua jam waktu yang terpangkas dengan adanya jembatan yang kita bangun melalui Kemensos, dengan memanfaatkan tenaga-tenaga Tagana kita ini, sekarang sekitar 3-4 km sudah sampai ke lokasi antar masyarakatnya," ujar Adlisman.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement