Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

350.org Ungkap Tiga Kombinasi Ini Jadi Solusi atas Krisis Iklim

350.org Ungkap Tiga Kombinasi Ini Jadi Solusi atas Krisis Iklim Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Managing Director 350.org Asia, Sisilia Nurmala Dewi menyebut, guna mencapai target menahan peningkatan suhu bumi atau mengantisipasi terjadinya krisis iklim perlu dilakukan secara bersama-sama.

Menurutnya, untuk dapat mengurangi emisi karbon dan menjadi solusi atas potensi terjadinya krisis iklim diperlukan adanya kombinasi atas tiga hal.

"Pertama, menyimpan fosil di dalam tanah saja, tidak terus mengeksploitasi itu," ujar Sisilia dalam diskusi virtual, Selasa (20/6/2023).

Baca Juga: Skema Pendanaan JETP Harus Ciptakan Demokratisasi Energi

Sisilia mengatakan, yang kedua adalah dengan mengganti energi berbasis fosil dengan energi terbarukan dan juga mentransformasikan infrastruktur energi untuk mendukung energi terbarukan dan elektrifikasi yang lebih luas.

"Kemudian yang ketiga, meningkatkan efisiensi energi dan subsistensi, jadi kecukupan dan hemat ya efisiensi gitu," ujarnya.

Lanjutnya, tiga hal tersebut harusnya dilakukan secara beriringan guna mendapatkan target yang dituju, yaitu menahan peningkatan suhu muka bumi. 

Namun, terkadang ia menyebut bahwa biasanya pemerintah ataupun masyarakt sering melupakan tiga hal tersebut dan hanya melakukan salah satunya saja.

"Misalnya kita melakukan upaya nomor dua dan tiga, replace energi fosil dengan energi terbarukan dan meningkatkan efisiensi energi, tapi kita membiarkan ponselnya terus dieksploitasi, jadi itu tidak bisa dilakukan gitu secara prinsipal, it is a game transisi energi yang berkeadilan," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: