Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Philips Smart Door Lock Hadir, Siap Bersaing di Pasar Indonesia

Philips Smart Door Lock Hadir, Siap Bersaing di Pasar Indonesia Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Makin tingginya kecanggihan teknologi dengan sejumlah perangkat mutakhir membuat gaya hidup pun mulai mengikuti. Salah satunya Smart Door Lock hadir seiring kebutuhan pengamanan tingkat tinggi untuk rumah dan kantor sebagai lingkungan tempat tinggal dan lingkungan kerja.

Tak ketinggalan perusahan elektronik, Philips pun melihat peluang pada sekmen keaman ini. Bila sebelumnya Philips lebih dikenal dengan lampu atau sejumlah alat elektronik seperti rice cooker, setrika, atau sejumlah jenis lampu berdaya tinggi, kini Philips pun merambah pasar dengan produk baru mereka, Philips Smart Door Lock.

Awalnya produk ini hanya dipasarkan di negara asal Philips di Belanda. Berlanjut ke Singapura, Malaysia, dan kini menjangkau Indonesia. Tujuan produk ini jelas untuk keamanan di setiap rumah hunian atau kantor yang butuh keamanan tingkat tinggi. 

Alhasil, sejumlah rumah mulai memanfaatkan Smart Door Lock dari Philips ini. Philips menawarkan berbagai tipe Smart Door Lock dengan rentang harga mulai dari yang termurah Rp3.990.000 sampai yang termahal yang dilengkapi kamera untuk identifikasi wajah dengan harga Rp15,9 juta.

Jordan, Chief Teknology Office dari Exclusive Distributor Indonesia, juga Hendrick sebagai Chief Executives Officer Exclusive Distributor Indonesia,dan Dewi Hidayat yang berperan sebagai Chief Marketing Officer pada gerai 

Untuk lebih memperkenalkan produknya kepada masyarakat Indonesia, saat ini Philips mengikuti pameran IndoBuildTech Expo 2023 di ICE BSD, Tangerang.

Hendrick, Chief Executives Officer Exclusive Distributor Indonesia optimistis pasar Philips Smart Door Lock ini akan berangsur-angsur tumbuh dan dapat kepercayaan di pasar Indonesia. 

“Saat ini kami baru ada penjualan di Jakarta, Sumatera Utara, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jadi kami terus mencari partner untuk bisa kerja- sama dalam penjualan ke depan. Barang ini juga bergaransi tiga tahun sejak terpasang dan di gunakan. Dalam tahun pertama kalau bermasalah, langsung kami ganti baru. Tapi, selama ini, belum pernah ditemukan kok yang bermasalah karena setiap product sebelum keluar dari pabrik akan melalui proses inspeksi yang ketat. Pemasangan pun bisa dilakukan di pintu jenis kayu, baja, atau besi. Kecuali kaca memang sementara ini belom tersedia,” jelas Hendrick.

Sementara itu menurut Jordan, Chief Teknology Office banyak sekali keuntungan dengan memilik Smart Door Lock ini. Selain memudahkan dalam membuka dan mengunci pintu, keamanan pun pasti terjamin. Juga sangat membantu dalam pengecekan jam berapa anak-anak tiba atau pergi dari rumah. 

Untuk kedatangan tamu atau pengantar paket yang dibeli secara online, type Smart doorlock Philips yang dilengkap dengan fitur camera bisa langsung merekam dan memfoto, memantau dan berinteraksi dengan orang yg di depan pintu kita melalui handphone

“Sebagai contoh bila ada orang di depan pintu kita Philips smart doorlock bisa memberi informasi langsung ke handphone kita bahwa ada seseorang di depan pintu kita,” ujar Jordan.

“Secara brand, nama Philips sudah begitu menjual, bertambah juga produknya bagus untuk keamanan rumah dan kantor. Tak perlu pusing mikir rumah kosong siapa yang jaga, atau pulang ke rumah atau ke kantor harus rogoh kantong cari kunci, karena semuanya tinggal tekan tombol di ponsel atau lewat scan wajah, pintu otomatis dapat terbuka,” tambah Jordan.

Dewi Hidayat, Chief Marketing Officer menambahkan, untuk pembelian produk Philips Smart Door Lock saat ini bisa dilakukan melalui online lewat Tokopedia dan BliBli atau bisa langsung ke Showroom di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. 

Ia mengatakan untuk meningkatkan penjualan pihaknya  membuka peluang kepada siapa pun yang mau berpartner di setiap daerah untuk bekerja sama memasarkan produk ini di seluruh indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: