Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wakil Sri Mulyani: Pemerintah Gencar Bangun Infrastruktur IKN agar Tak Kalah dari Jawa

Wakil Sri Mulyani: Pemerintah Gencar Bangun Infrastruktur IKN agar Tak Kalah dari Jawa Kredit Foto: Kemenkeu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara mengatakan bahwa pemerintah tengah gencar membangun infrastruktur dasar mendukung Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur.

"Kita sinergikan banyak sekali pembangunan yang memang sudah on going ketika kita membangun IKN," kata Suahasil, dikutip Senin (17/7/2023).

Baca Juga: Libatkan Mitra Konservasi Lingkungan dan Satwa Liar Hingga Komunitas, Otorita IKN Ciptakan Kota Hutan Berkelanjutan

Suahasil menjelaskan, pembangunan IKN terus digenjot untuk memberikan kesempatan serta peluang yang lebih merata dengan menciptakan pusat-pusat pertumbuhan di luar Pulau Jawa.

Sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo, kata dia, pemindahan IKN merupakan upaya bersama untuk mewujudkan pembangunan yang tidak hanya berorientasi pada Jakarta seperti yang telah berlangsung bertahun-tahun.

Suahasil menegaskan, rencana tersebut mendukung pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Indonesia dan peningkatan laju pertumbuhan ekonomi.

"Kita punya visi yang besar untuk memeratakan pembangunan. Kita membangun di luar Jawa. Jawa sendiri adalah Jakarta, ibu kota kita sekarang. Lalu kemudian Bapak Presiden memberikan arahan, kita berdayakan luar Jawa. Kita bangun Ibu Kota Nusantara ini," ujar dia.

Suahasil menambahkan, pemerintah bukan hanya fokus membangun kawasan inti saja. Akan tetapi, kata dia, infrastruktur termasuk jalan tol juga terus digenjot pembangunannya. "Tadi saya berkesempatan untuk berhenti di Jembatan Pulau Balang. Ini akan menjadi salah satu tulang punggung yang menghubungkan antara Balikpapan dengan Ibu Kota Nusantara," pungkasnya.

Dia menerangkan, proyek jalan tol yang saat ini sedang dikerjakan dapat mempersingkat waktu tempuh perjalanan dari Balikpapan menuju KIPP.

Selain pembangunan infrastruktur untuk meningkatkan konektivitas, pemerintah juga membangun Bendungan Sepaku Semoi sebagai infrastruktur penyediaan kebutuhan air baku dan pengendalian banjir di kawasan IKN.

"Bendungan Sepaku Semoi sudah 92 hingga 93 persen selesai. Bulan Agustus moga-moga bisa segera dioperasionalkan, artinya mulai diairi. Airnya mulai dibendung dan kemudian nanti akan terlihat bahwa bendungan ini akan dipakai sebagai sumber debit air, menjadi suplai air bagi Ibu Kota Nusantara dan daerah sekitar," paparnya.

Suahasil menyampaikan, semula Bendungan Sepaku Semoi dibangun untuk mendukung area Balikpapan saja. Namun, sambung dia, ke depannya, bendungan tersebut juga akan mendukung IKN dan daerah sekitarnya sehingga dapat digunakan oleh seluruh masyarakat untuk pengairan dan irigasi, sekaligus menjadi sumber debit air.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Advertisement

Bagikan Artikel: