Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Insight IM Sabet 6 Penghargaan Produk Reksa Dana dari Mutual Funds Best Performance Awards

Insight IM Sabet 6 Penghargaan Produk Reksa Dana dari Mutual Funds Best Performance Awards Kredit Foto: Insight IM
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam acara Mutual Funds Best Performance Awards yang diselenggarakan oleh PT Edvisor Profina Visindo (Edvisor.id) bekerja sama dengan CNBC Indonesia pada 25 Juli 2023, PT Insight Investments Management (Insight IM) berhasil memperoleh 6 penghargaan untuk berbagai produk Reksa Dana. 

Chief Investment Officer PT Insight Investments Management (Insight IM), Camar Remoa, menyampaikan penghargaan ini menjadi bukti nyata dari komitmen Insight IM dalam menjaga kinerja atas produk-produk Reksa Dananya agar tetap unggul dan konsisten.

Baca Juga: Semakin Perkokoh Layanan Solusi Digital, Peruri Raih Penghargaan sebagai Distributor Graph Analytic

"Keberhasilan ini juga tidak terlepas dari dedikasi tim Insight IM atas strategi investasi yang cermat," ungkap Camar. 

"Tidak lupa, kepada Edvisor.id dan CNBC Indonesia, kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas apresiasinya. Penghargaan ini, kembali menjadi pengakuan atas performa dari produk-produk Reksa Dana Insight IM selama ini," lanjutnya. 

PT Insight Investments Management (Insight IM) dalam kesempatan ini, berhasil memperoleh 6 penghargaan di antaranya sebagai berikut.

  1. Reksa Dana Pasar Uang: Insight Money kategori 1 tahun dan kategori 3 tahun dengan kelas AUM di atas Rp1 Trilliun.
  2. Reksa Dana Pasar Uang Syariah: Insight Money Syariah kategori 3 tahun dengan kelas AUM di atas Rp100 Miliar.
  3. Reksa Dana Pendapatan Tetap Syariah: Reksa Dana Haji Syariah (I Hajj  Syariah Fund) kategori 3 tahun dan kategori 5 tahun dengan kelas AUM di atas Rp100 Miliar.
  4. Reksa Dana Campuran Berbasis Saham: Insight Tunas Bangsa (I-Next G) kategori 3 tahun dengan kelas AUM di atas 500 Miliar.

Sebagai informasi, PT Edvisor Profina Visindo, yang dikenal dengan brand EDVISOR.ID, merupakan perusahaan riset dan konsultan investasi di pasar keuangan Indonesia.

EDVISOR.ID mengadakan pemeringkatan ini dengan tujuan mendukung pertumbuhan industri Reksa Dana dalam negeri dan memberikan apresiasi kepada produk-produk Reksa Dana yang terpilih sebagai pemenang atas kinerja optimalnya.

"Berbagai produk Reksa Dana yang dikelola oleh Insight IM telah mencatatkan kinerja historis yang optimal dan tumbuh di atas benchmark (lihat Fig. 1) dalam berbagai kondisi gejolak pasar dalam beberapa tahun terakhir," ujar Camar.

"Jadi meskipun pada tahun 2023 ini terdapat bayang-bayang perlambatan ekonomi, kami tetap optimis dalam menyajikan produk Reksa Dana yang tetap menjadi pilihan tepat bagi para investor dan tidak lupa Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para investor Reksa Dana Insight IM karena penghargaan ini tidak mungkin terwujud tanpa dukungan dan kepercayaan yang diberikan oleh para investor kami," tutupnya.

Selain fokus pada aspek kinerja produknya, Insight IM juga menyisihkan sebagian pendapatannya dari berbagai produk investasi untuk dialokasikan dalam beragam kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR).

Baca Juga: Tebet Eco Park Raih Penghargaan Prestisius 'President*s Design Award' 2023

Berbagai produk Reksa Dana Insight IM tidak hanya memiliki potensi imbal hasil menarik dan cenderung stabil, namun juga memiliki beragam kontribusi sosial kemanusiaan, sosial keagamaan, pendidikan, budaya, kesehatan dan pemberdayaan masyarakat.

Sebagai contohnya I-Haji Syariah Fund yang memiliki kontribusi sosial untuk memberangkatkan Haji/Umrah orang-orang yang belum beruntung secara ekonomi dan sejak tahun 2005 hingga saat ini telah memberangkatkan hampir 700 jemaah ke Tanah Suci.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Advertisement

Bagikan Artikel: