Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tawarkan NextGen Experience, Timezone Paris Van Java Bandung Hadirkan 100 Permainan

Tawarkan NextGen Experience, Timezone Paris Van Java Bandung Hadirkan 100 Permainan Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Timezone terus menyebarkan kebahagiaan dan menciptakan momen tak terlupakan bagi masyarakat Indonesia. Sejalan dengan visi ini, Timezone membuka venue terbaru mereka di Concourse Level Paris Van Java. Dengan total 1.518 meter persegi dan menghadirkan lebih dari 100 mesin permainan terbaru, Timezone Paris Van Java siap menawarkan nextgen experience untuk para pengunjung Timezone.

Timezone Paris Van Java didukung oleh mesin permainan berteknologi canggih dan tampilan venue yang menarik. Beberapa mesin permainan yang disiapkan untuk menghibur warga Bandung adalah Need for Speed Heat Takedown, Bumper Cars, Pump it Up LX sampai Social Bowling pertama di Bandung.

CEO dan Presiden Direktur Timezone Indonesia, Naveen H mengatakan Timezone Indonesia berkomitmen penuh untuk memberikan pengalaman terbaik bagi keluarga Indonesia. 

Baca Juga: Mencegah Kecanduan Game Online pada Anak

“Saat kami memutuskan untuk membuka venue terbaru di Paris Van Java, fokus utama kami adalah menyediakan akses tidak terbatas untuk keluarga Indonesia menikmati pengalaman bermain game. Dengan pilihan mesin permainan terbaik, dengan dukungan teknologi terkini, Timezone akan memberikan nextgen experience yang mendalam dan tak terlupakan untuk semua pengunjungnya,” jelasnya kepada wartawan di Bandung, Sabtu (16/9/2023).

Sejak membuka tempat pertamanya di Indonesia pada tahun 1995, Timezone telah berhasil memantapkan dirinya sebagai merek terkemuka di industri ini. Selalu menghadirkan game-game canggih yang berkelanjutan dan merangkul teknologi mutakhir, Timezone telah memperkuat posisinya sebagai pusat hiburan keluarga utama di Indonesia. Menawarkan beragam atraksi untuk orang-orang dari segala usia, Timezone membentuk lanskap hiburan di seluruh negeri. 

"Ini menjadi komitmen Timezone yang sudah hadir di lebih dari 70 lokasi yang tersebar di 19 provinsi di Indonesia, Timezone bertekad untuk menjadi pusat hiburan keluarga terbesar di Indonesia," ungkapnya.

Segudang keriaan menanti pengunjung yang datang, terutama dengan adanya lintasan Social Bowling dan party room untuk merayakan berbagai hari istimewa pengunjung Timezone. Khusus untuk lintasan Social Bowling--pertama di Bandung--menjadi unik karena ukurannya tidak sepanjang lintasan bowling normal pada umumnya.

"Dengan panjang lintasan hanya 10 meter (setengah panjang lintasan bowling profesional), lintasan bowling ini bisa dimainkan oleh siapa saja," ujarnya.

Adapun Direksi Paris Van Java, Jennifer Sulaeman mengapresiasi atas pembukaan Timezone di Paris Van Java.

“Sebagai mal yang menjadi destinasi utama warga Bandung dan wisatawan lokal, pembukaan Timezone di Paris Van Java memberikan pilihan hiburan premium semakin lengkap di tempat kami. Kami berharap kunjungan masyarakat ke Paris Van Java akan semakin meningkat dengan kehadiran Timezone,” ungkapnya.

Menurutnya, kehadiran Social Bowling sebagai arena yang pertama di Bandung menjadi salah satu daya tarik utama dari Timezone Paris Van Java.

"Keunikan Social Bowling memberikan kemudahan untuk masyarakat Bandung yang ingin mencoba bermain bowling," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: