Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Getol Lakukan Inovasi, Asuransi Astra Sabet Penghargaan Products & Service of The Year 2023

Getol Lakukan Inovasi, Asuransi Astra Sabet Penghargaan Products & Service of The Year 2023 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Inovasi memainkan peranan penting sebagai sarana melihat berbagai peluang baru dan mengisi peluang tersebut dengan sesuatu yang lebih maju untuk keberlanjutan perusahaan yang lebih baik. Para pelaku bisnis di dunia tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah inovasi. Pasalnya, seiring dengan perkembangan zaman yang tiada hentinya, tiap perusahaan didorong untuk dapat terus beradaptasi di setiap perubahan dengan cepat, mendesain proses bisnis baru, serta menciptakan terobosan-terobosan baru.

Terkait hal tersebut, Asuransi Astra menjadi salah satu perusahaan yang kerap menciptakan terobosan baru guna menjawab seluruh kebutuhan pelanggan agar dapat memberikan rasa aman dan nyaman. Berkat hal tersebut, Asuransi Astra berhasil meraih Products & Service of The Year 2023 dalam kategori Sustaining Services Innovation melalui fitur Express Appointment dalam aplikasi Garda Mobile Medcare yang ditujukan bagi peserta Garda Medika, produk asuransi kesehatan korporasi Asuransi Astra. Baca Juga: Tingkatkan Literasi Keuangan, Asuransi Astra Gelar Car Community & Media Battle

Majalah MIX MarComm menyelenggarakan Product & Service of The Year 2023 sebagai bentuk apresiasi bagi perusahaan yang telah berhasil menciptakan inovasi baik untuk produk maupun layanan yang dimilikinya, serta diharapkan dapat menumbuhkan budaya inovasi di dalam lingkungan perusahaan.

“Terima kasih atas kepercayaan dan feedback positif dari para pelanggan setia serta seluruh mitra perusahaan dan rekanan Garda Medika dari Asuransi Astra atas dukungan luar biasa. Saya harap ke depannya Asuransi Astra dapat mempertahankan komitmennya dalam menggali berbagai macam peluang yang muncul untuk menciptakan beragam inovasi yang berkualitas. Inovasi-inovasi ini pun kami berikan demi memenuhi segala kebutuhan dan keinginan pelanggan, agar kami dapat menjadi perusahaan asuransi yang dapat diandalkan dari masa ke masa,“ ujar Operation Director Asuransi Astra, Hendry Yoga dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (20/9/2023).

Konsisten memberikan service excellence kepada pelanggannya, Asuransi Astra senantiasa berinovasi mengembangkan produk dan layanannya secara optimal dengan beradaptasi dan menyesuaikan perubahan permintaan pasar dan perilaku masyarakat agar selalu dapat memberikan rasa peace of mind bagi para pelanggan.

Melalui digital journey yang telah terimplementasi selama bertahun-tahun, Asuransi Astra meluncurkan beragam inovasi. Inovasi tersebut bertujuan tidak hanya untuk memberikan kemudahan, namun juga agar perusahaan dapat berinteraksi lebih dekat dan memahami kebutuhan para pelanggan setia seperti peluncuran Garda Mobile Medcare.

Medcare memiliki fitur spesial mengajukan klaim secara digital atau E-claim hingga melakukan konsultasi secara online dengan berbagai dokter dari rumah sakit rekanan Garda Medika melalui fitur E-Consultation. Tidak berhenti disitu, fitur terbaru pada Medcare juga sukses diluncurkan untuk memberikan solusi terbaik melalui E-appointment.

Para peserta Garda Medika dapat melakukan booking kunjungan dokter di rumah sakit rekanan Garda Medika tanpa perlu mengantre pada counter rawat jalan hingga proses pembayaran dan penebusan obat yang dapat dilakukan secara cashless secara langsung. Baca Juga: Genjot Literasi Keuangan, Asuransi Astra Sasar Para Awak Media

Dengan hanya menunjukkan e-card yang ada pada aplikasi, peserta dapat secara langsung menjalani proses rawat jalan dan rawat inap hingga penebusan obat secara cashless di lebih dari 3.000 jaringan provider rumah sakit dan klinik yang bersinergi dengan Garda Medika yang tersebar di Indonesia.

Di sisi lain, Asuransi Astra juga menyediakan Garda Medika Akses – Client Information yang dapat digunakan PIC HR perusahaan peserta Garda Medika untuk mengetahui informasi kepesertaan maupun perkembangan pengajuan klaim.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: