Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Fantastis, Transaksi Aset Kripto Melonjak 13,5% di Agustus 2023 jadi Rp10,64 Triliun

Fantastis, Transaksi Aset Kripto Melonjak 13,5% di Agustus 2023 jadi Rp10,64 Triliun Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Transaksi aset kripto pada Agustus 2023 di Indonesia tercatat mencapai Rp10,64 triliun, melonjak 13,5% dibandingkan bulan Juli 2023. Fantastisnya lagi, berdasarkan data dari Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga, total nilai transaksi aset kripto pada periode Januari—Agustus 2023 sudah mencapai Rp86,45 triliun.

Menurut CEO Indodax Oscar Darmawan, peningkatan signifikan dalam transaksi perdagangan aset kripto tentunya dikarenakan meningkatnya pertumbuhan jumlah investor aset kripto di Indonesia. Baca Juga: Kripto Sumbang 70% dari Total Aset Luar Negeri Korea Selatan

“Berdasarkan data dari Kementerian Perdagangan, hingga Agustus 2023 tercatat sebanyak 17,7 juta pelanggan yang terdaftar dalam pasar aset kripto. Bulan Agustus 2023 juga tercatat penambahan sebanyak 119 ribu pelanggan. Rata-rata kenaikan jumlah pelanggan terdaftar mencapai 466 ribu pelanggan setiap bulan,” ucap Oscar di Jakarta, Jumat (22/9/2023).

Pertumbuhan yang mencengangkan ini, menurut Oscar membuktikan dengan jelas bahwa masyarakat Indonesia semakin terpesona dengan investasi aset kripto. "Saat ini masyarakat memiliki pemahaman yang semakin matang terhadap potensi dan manfaat aset kripto sebagai salah satu instrumen investasi modern yang menarik,” ucap Oscar.

Tingkat pemahaman yang tinggi ini, menurut Oscar akan membantu masyarakat membuat keputusan investasi yang lebih cerdas dan terinformasi. Maka dari itu, Indodax selaku crypto exchange tepercaya di Indonesia akan terus berupaya memberikan edukasi kepada para investor aset kripto melalui Indodax Academy.

“Terlebih tahun 2024 sudah di depan mata, dimana Bitcoin diprediksi akan mengalami halving day. Maka dari itu, investor sudah mulai berlomba-lomba untuk mengumpulkan Bitcoin sehingga investasinya menguntungkan. Indodax juga sudah menyiapkan fitur untuk berinvestasi kripto secara rutin, yang dapat diakses di aplikasi dan website Indodax,” ucap Oscar.

Dia menuturkan, adanya bursa kripto di Indonesia juga membantu memperkuat kepercayaan masyarakat akan aset kripto di Indonesia. Karena bursa kripto membuat ketidakpastian menjadi berkurang.

Hadirnya bursa kripto ini membuat Indonesia dicatat sebagai negara pertama yang memiliki ekosistem perdagangan kripto yang lengkap, mencakup investor, pedagang fisik aset kripto, bursa, depository, dan kliring. Baca Juga: Jadi Master Blockchain Pertama di Indonesia, Bos Indodax Raih Penghargaan dari MURI

“Keberadaan bursa kripto ini akan menjadi kunci utama dalam membentuk iklim investasi kripto Indonesia yang sehat dan aman,” ucap Oscar.

Ia pun optimis dengan adanya bursa kripto, volume perdagangan aset kripto akan terus meningkat, dan dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi nasional. "Berdirinya bursa kripto ini juga akan meramaikan market crypto Indonesia dan menciptakan lebih banyak peluang kerja dan inovasi di sektor ekonomi digital Indonesia," tuturnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: