Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kisah Sukses PT Sriboga Raturaya: Dari Produksi Tepung hingga Kuasai Dunia F&B

Kisah Sukses PT Sriboga Raturaya: Dari Produksi Tepung hingga Kuasai Dunia F&B Kredit Foto: Youtube

Namun, keberhasilan ini juga menghadirkan tantangan, terutama terkait dengan mempertahankan prinsip halal dalam bisnisnya. Alwin menegaskan pentingnya menjaga produk halal dan berkisah tentang upaya untuk memastikan saus yang digunakan di Indonesia memenuhi standar halal.

“Sebelum deal, pertama kali saya bilang ke pihak Jepang ini harus halal. Saya tidak mau kalau tidak halal. Akhirnya, dia kembali ke Jepang dan membuat saus khusus untuk Indonesia, makanya kalau ke luar negeri rasa kuah udonnya berbeda,” lanjut Alwin.

Kemudian, Sriboga memiliki hak franchise untuk Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Filipina. Meskipun pernah menjajaki pasar internasional, fokus utama bisnis ini adalah di Indonesia.

Di bawah kepemimpinan Sriboga, bisnis waralaba ini terus mengalami pertumbuhan yang bagus, terbukti dengan meningkatnya jumlah gerai yang tersebar luas di seluruh Indonesia.

“Sekarang full di Indonesia dan alhamdulillah sudah 100 outlet,” ujarnya.

Baca Juga: Perkenalkan Takaya Awata, Pendiri Marugame Udon yang Putus Kuliah Kini Jadi Miliarder Dunia

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nevriza Wahyu Utami
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: