Prabowo Pakai Pendekatan Militer Atasi Konflik Papua, Amnesty Sebut Dialog Harus Dikedepankan: Aspirasi Orang Asli Papua
Salah satu langkah yang akan ia lakukan adalah menguatkan aparat yang ditugaskan di sana.
"Kita melihat ada campur tangan asing, dan kita melihat kekuatan-kekuatan tertentu selalu ingin Indonesia disintegrasi dan pecah," ungkapnya.
"Jadi rencana saya tentunya menegakkan hukum, memperkuat aparat-aparat di situ, dan juga mempercepat pembangunan ekonomi," tegas dia.
Setelah pernyataan tersebut ditanggapi Anies Baswedan yang menekankan pemenuhan rasa keadilan dan Ganjar Pranowo yang menekankan perlu adanya dialog, Prabowo setuju dan membenarkan tanggapan dua lawannya tersebut.
"Benar, saya sangat setuju kita harus ada pendekatan dialog. Dan saya juga setuju, benar sekali harus ada keadilan," timpalnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement