Kemajuan Indonesia membuat banyak investor luar negeri melirik mengembangkan investasinya dalam wilayah tanah air, salah satu daerah yang menjadi target adalah Bali.
CEO Eazy Property, Rico Tampenawas mengatakan masifnya perkembangan pariwisata dalam wilayah tersebut mendorong pembangunan properti yang kian massif. Bukan hanya warga lokal ataupun warga negara Indonesia saja, tetapi warga negara asing pun ikut dalam keuntungan bisnis properti di Bali. Mulai dari warga Rusia - Ukraina, Timur Tengah, Eropa bahkan Amerika ikut masuk melirik bisnis properti yang ada di Bali.
Baca Juga: Ekspansi Bisnis, Eazy Property Luncurkan Project Anagata di Bali
"Berkembangnya pariwisata dan Properti di Bali, membuat harga properti terus naik. Eazy Villa merupakan solusi cerdas agar masyarakat tetap dapat memiliki bisnis properti di Bali." ungkapnya
Tentunya ini merupakan peluang sekaligus tantangan. Tidak dapat dipungkiri, keramaian merupakan salah satu faktor baik dalm berbisnis, karena peminat yang akan semakin banyak. Namun tantangannya adalah, seperti hokum dasar ekonomi dimana permintaan yang banyak mengakibatkan kenaikan harga.
Salah satu contoh terjadi adalah di daerah Canggu. Dimana saat ini pengembangan properti baik komersil maupun residensial seperti villa, marak dibangun dan disewakan. Hal ini membuat kenaikan harga properti yang tidak terbendung. Bahkan melebar dari Canggu, hingga ke daerah Pererenan, Cemagi, Tanah Lot, Pantai Nyanyi dan Kedungu. Pertumbuhan harga properti serta minat yang semakin besar, membuat daerah ini yang dijadikan pengembangan pariwisata Bali dan diiringi oleh banyaknya tempat wisata baru serta Beach Club dan Villa yang ramai.
Melihat perkembangan ini, salah satu perusahaan properti di Indonesia, Eazy Property, menghadirkan solusi untuk masyarakat Indonesia dapat memiliki bisnis properti di wilayah pengembangan pariwisata ini.
"Tak terbendungnya kelonjakan harga properti didaerah Canggu dan sekitarnya, serta Kepuasan masyarakat yang telah memiliki dan merasakan benefit Eazy Property di project kami sblmnya membuat kami melakukan terobosan kembali dgn pembangunan Villa-villa khususnya di daerah pengembangan pariwisata di Tanah Lot. Banyak tempat wisata baru disekitar Eazy Villa seperti Pantai Nyanyi, Pantai Kedungu, pantai cinta, yg saat ini berkembang juga sangat pesat." ucap Rico.
Setelah sukses dengan 3 projectnya yaitu Anagata Hotel and Resort Tanjung Benoa, Anagata Canggu di The Tamora, serta program Hotbiz di Royal Tulip Springhill Jimbaran, Eazy properti meluncurkan program Eazy Villa di Tanah Lot. Dengan pembangunan villa 3 bedroom dan private pool, masyarakat dapat memiliki bisnis properti di villa tersebut dengan harga yang terjangkau dan system penyewaan ataupun menempati villa tersebut dengan mudah. Pembangunan villa yang saat ini sudah mulai dibangun, dapat dilirik sebagai solusi untuk memiliki bisnis properti di Bali.
Baca Juga: Optimis Pasar Properti Tetap Tumbuh, Duta Putra Land Luncurkan Cluster Melrose
Opsi kemudahan serta harga yang terjangkau serta promo cicilan tanpa bunga, yakni 1 jutaan per bulan, membuat anda sudah dapat memilki bisnis properti di Bali dengan Villa 3 bedrooms serta kolam renang pribadi didalamnya. DItambah tingkat sewa menyewa yang tinggi, permintaan properti yang banyak, kenaikan harga properti yang melonjak, menjadikan Eazy Villa sebagai solusi untuk masyarakat memiliki bisnis properti di Bali dalam lompatan ekonomi Indonesia setelah pemilu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement