Konsumen Apartemen Pollux Meisterstadt Terima AJB, Komitmen Perusahaan Terhadap Kepuasan Pelanggan
PT Pollux Barelang Megasuperblok melakukan penandatanganan Akta Jual Beli (AJB) terhadap pembeli unit apartemen Pollux Meisterstadt Batam, Jumat, 4 Oktober 2024.
Penandatanganan AJB yang dilaksanakan di kantor notaris ini merupakan komitmen Pollux Barelang Megasupeblok kepada para konsumen Pollux Meisterstadt yang berada di Jalan Ahmad Yani, Batam Center, Kepulauan Riau.
Direktur Pollux Meisterstadt Handojo K. Setyadi beserta management lain hadir langsung dalam penandatangananan AJB pembeli unit apartemen tersebut.
Handojo mengatakan AJB ini dapat terealisasi setelah proses pemecahan sertifikat rampung dan juga proses administrasi e sertifikat yang telah diselesaikan oleh BPN secara nasional. Dia menjelaskan Pollux Meisterstadt berkomitmen untuk terus meningkatkan kepuasaan para pelanggan.
"Penandatanganan dan penyerahan AJB Pollux Meistersatdt ini merupakan bagian dari memberikan kepastian bahwa pembelian apartemen ini aman dan sah secara hukum," ucap dia.
“Penandatanganan dan penyerahan AJB menunjukkan status kepemilikan yang sah untuk para pemilik unit sudah jelas dan aman. Hal tersebut membuktikan kepada pemilik unit dan calon pembeli bahwa Pollux Barelang Megasuperblok merupakan pengembang yang terpercaya,” sambung Handojo.
Pollux Meisterstadt juga populer di Air BnB dan bisa mencapai okupansi 80 persen. Handoyo menegaskan hal tersebut menjadi jaminan dalam nilai sewa ataupun income yang sangat baik bagi pemilik unit.
Pollux Meisterstadt Batam mengusung konsep For Quality Life yang memadukan tiga elemen yaitu manusia, infrastruktur, dan ekologi dimana interaksi antara manusia dan lingkungan menjadi komponen utama yang diperhatikan dalam membangun Pollux Meisterstadt.
Proyek ini akan mengacu pada kemajuan kota berstandar internasional, yang dapat dilihat dari komposisi bangunan yang saling terintegrasi dan merupakan hasil dari visi Pollux untuk mewujudkan kota vertikal terintegrasi yang terinspirasi oleh standar kemajuan di Singapura.
Apartemen Pollux Meisterstadt memiliki fasilitas seperti fitnes center, jogging track, area BBQ, lobi pintu masuk individu, kolam renang, dan lainnya.
Jaringan internet dengan High Fiber Optic Technology salah satunya mendapatkan kecepatan jaringan internet 5G di seluruh wilayah Pollux Meisterstadt yang sudah tercover layanan Tripleplay untuk koneksi internet, telepon dan televisi.
Penjualan Pollux Meisterstadt dilakukan dalam beberapa tahap, dimana pada tahap pertama telah dipasarkan tiga tower apartemen (A1, A2, dan A3) sebanyak 1.575 unit dan ruko 113 unit dengan harga mulai Rp4 miliar dan unit mall yamg disewakan.
Ada tiga tipe unit apartemen yang ditawarkan, satu kamar tidur dengan luas total 24,82 m², satu kamar tidur plus luas 42,51 m², dan dua kamar tidur seluas 51,59 m², dengan harga yang ditawarkan mulai dari Rp600 juta hingga Rp1,5 miliar.
Pada penjualan apartemen tahap pertama (A1/ A2/A3), Pollux Meisterstadt berhasil mendulang sukses dengan penjualan lebih dari 60% persen.
Apartemen The Pollux Meisterstadt saat ini sedang dalam tahap serah terima secara bertahap mulai dari Tower 1 dan akan segera dibuka tenant tenant baru di pusat perbelanjaannya dalam waktu dekat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement