Jadi Pilar Penting Perekonomian RI, Bank Sinarmas Fokus Berdayakan Sektor UMKM
Bank Sinarmas menggelar sosialisasi dan pelatihan bagi UMKM dan nasabah bertempat di Grage Hotel Bengkulu pada Jum'at (8/11/2024). Hadir langsung pada kegiatan ini, Lending & Wholesale Banking Director Bank Sinarmas, Ekajaya beserta Micro, Small and Medium Enterprise Business Group Head, Muktiono Wibowo dan Regional Manager Kantor Wilayah Palembang, Veriyanto Wijaya.
Lending & Wholesale Banking Director Bank Sinarmas, Ekajaya dalam sambutannya mengatakan bahwa Bengkulu adalah wilayah yang memiliki potensi besar dalam pengembangan UMKM. "Industri UMKM ini telah menjadi pilar penting dalam perekonomian Indonesia," ucap Eka dalam keterangannya di Jakarta, Senin (11/11/2024).
Berdasarkan data sekitar 97 persen dari total lapangan pekerjaan disediakan oleh UMKM. Artinya kontribusi UMKM terhadap perekonomian Indonesia sangatlah besar, namun dibalik potensi tersebut UMKM juga menghadapi berbagai tantangan, seperti keterbatasan akses permodalan, pemasaran dan pengelolaan usaha yang masih perlu ditingkatkan.
Baca Juga: Rajin Berinovasi, Total Transaksi Bank Sinarmas Berhasil Tumbuh 51 Persen
"Untuk itu hari ini kami Bank Sinarmas menyelenggarakan acara ini sebagai bagian dari komitmen kami dalam membantu pelaku UMKM agar dapat mengatasi tantangan tersebut," terang Eka.
Menurutnya, sektor UMKM sendiri telah menjadi salah satu prioritas Bank Sinarmas dalam mengembangkan bisnis dengan penyaluran pembiayaan ke sektor UMKM mencapai Rp7,5 triliun dengan jumlah sebanyak lebih dari 37 ribu pelaku UMKM yang tersebar di seluruh cabang Bank Sinarmas di Indonesia. Dari total itu, sebanyak Rp3,5 triliun diantaranya adalah Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang merupakan program pemerintah.
Di Provinsi Bengkulu sendiri, Bank Sinarmas telah menyalurkan pembiayaan kurang lebih Rp900 miliar. Penyaluran tersebut diberikan kepada 3.679 pelaku UMKM dengan 2.256 nasabah telah mendapatkan program KUR.
Senada dengan yang disampaikan Banch Manager Bank Sinarmas Kantor Cabang Bengkulu, Sudarman Marbun menuturka, kegiatan ini rutin dilaksanakan di berbagai kota dengan peserta berjumlah 100 orang nasabah yang berasal dari Kabupaten Kepahiang, Bengkulu Selatan, Bengkulu Tengah, dan Bengkulu Utara.
Baca Juga: Prabowo Langsung Oke Gas Hapus Utang Pelaku UMKM, Jangan Senang Dulu, Cek ini Syarat-syaratnya
Selain Bank Sinarmas, kegiatan literasi ini juga dibawakan oleh para pakarnya diantaranya dari Dinas Koperasi UKM Provinsi Bengkulu dan dari nasabah yang menceritakan success story nya setelah bermitra dengan Bank Sinarmas sejak 2015.
Sebagai informasi, hadir pula memberikan kata sambutan yakni Kepala Bagian Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi Perlindungan Konsumen dan Layanan Manajemen Strategis Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Bengkulu, Delpa Susianti serta Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Bengkulu, H. Firman Romzi, dan sekretaris dari Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Bengkulu Dedy Candra tampil sebagai narasumber.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman
Advertisement