Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Digitalisasi dan UKM jadi Masa Depan Ekonomi Indonesia

Digitalisasi dan UKM jadi Masa Depan Ekonomi Indonesia Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT iForte Solusi Infotek, perusahaan infrastruktur telekomunikasi dan penyedia jasa internet menyakini bahwa digitalisasi akan menjadi masa depan perekonomian di Indonesia.

Sebagai bagian dari Protelindo Group, iForte telah mengoperasikan jaringan infrastruktur yang mendukung digitalisasi di berbagai sektor, termasuk UKM. Hingga 2024, iForte telah menghubungkan lebih dari 200.000 km kabel serat optik dan 30.000 menara telekomunikasi, mendukung perkembangan industri di Indonesia.

Selain itu, untuk mendukung digitalisasi UKM di Indonesia, perseroan juga menggelar Grand Final iFortepreneur 2024. Acara ini menandai puncak dari perjalanan kompetisi digital business plan yang dirancang untuk mendorong digitalisasi di sektor UKM, sebagai bagian dari komitmen iForte dalam mendukung perkembangan dan inovasi industri di Indonesia.

Baca Juga: Tinjau UKM Furnitur, Mendag Ungkap Sejumlah Langkah Dorong UKM BISA Ekspor

"Kami percaya, UKM yang terhubung secara digital dapat menciptakan lapangan kerja, memperluas pasar, dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi. Melalui iFortepreneur 2024, kami ingin menjadikan hal ini sebuah realitas," ujar F. Aming Santoso, CEO & President Director of iForte & Protelindo Group dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (22/11/2024).

Adapun kompetisi yang berlangsung sejak 14 Mei 2024 ini, membawa semangat baru dalam percepatan transformasi digital di sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Indonesia.

iFortepreneur berhasil menjangkau lebih dari 2.600 peserta dari 520 kota di seluruh Indonesia, yang mencakup 18 sektor industri dan melakukan pendampingan solusi digital dengan pembina wirausahawan terampil hingga pakar industri terkemuka yang berpengalaman di bidang UKM dan lanskap digitalisasi.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga ruang kolaborasi dan inspirasi melalui berbagai kegiatan, seperti pameran produk UKM yang menampilkan inovasi UKM yang mengintegrasikan teknologi digital hingga penampilan musik hiburan.

Berikut ini para finalis mempresentasikan inovasi dan solusi mereka di hadapan panel juri ahli yang berpengalaman di berbagai bidang :

  1. Liz Setiaatmaja – Business Networking Expert
  2. Lisa Widodo – COO & Co Founder, Blibli
  3. Doni Kusuma – VP-Head of Human Resource Operations & Facility Management Group Division, Protelindo Group
  4. Brian Marshall – Founder & Chief Executive, Sirclo
  5. Italo Gani – Co-founder & Managing Partner, Impactto

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: