WE Online, Jakarta - Selain mampu menarik kepedulian masyarakat umum dan korporasi, acara amal Shave for Hope 2015 juga menarik minat sejumlah selebritis tanah air untuk turut serta dalam aksi kepedulian bagi anak penderita kanker.
Setidaknya, ada 10 artis nasional yang telah berkomitmen untuk menggunduli kepalanya demi menggalang dana bagi gerakan kemanusiaan Shave for Hope 2015. Adapun, artis tersebut ialah Indra Bekti, Sogi Indra Dhuaja, Tora Sudiro, Danang Postman, Adit Insomnia, Ananda Omesh, Betrand Antolin, Rhesa (Endah N Rhesa), Alexander Thian, dan Asty Ananta.
Ditemui di lokasi acara di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Minggu (6/9/2015), Indra Bekti mengaku tergerak untuk melakukan suatu perbedaan dalam hidupnya sehingga ia rela menjadi botak agar anak-anak pasien kanker bisa terus tersenyum. Sementara itu, Betrand Antolin dan Rhesa mengaku terharu setelah melihat video Shave for Hope tahun 2013.
"Kita lupa bahwa banyak pasien kanker yang setiap hari bertarung melawan rasa sakit. Memang secara klinis kanker ada obatnya, tapi yang sangat mereka butuhkan adalah dukungan dan perhatian kita," ujar Betrand.
Lain lagi cerita Adit Insomnia, Omesh, dan Alexander Thian. Pengalaman pribadi memiliki anggota keluarga dan teman yang berjuang melawan kanker membuat mereka tanpa ragu berpartisipasi di kegiatan amal Shave for Hope.
"Sudah hampir 19 tahun, gue ngerasain ditinggal sama orang yang paling gue sayang di hidup gue, yaitu nyokap gue. Hampir setahun lebih nyokap gue harus bertahan ngelawan penyakit ini," papar Adit Insomnia.
Sekadar informasi, sebelumnya pada acara yang sama di tahun 2013, Edi Brokoli yang identik dengan kribonya rela dibotaki demi kampanye Shave for Hope. Hasilnya, rambut Edi dilelang dan laku seharga Rp160 juta yang kemudian diserahkan ke Yayasan Pita Kuning Anak Indonesia (YPKAI-C3).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait:
Advertisement