Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bank KEB Hana 'PD' Naik BUKU di Kuartal Pertama

        Bank KEB Hana 'PD' Naik BUKU di Kuartal Pertama Kredit Foto: Kebhana.co.id
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Bank KEB Hana Indonesia percaya diri bisa masuk ke dalam kelompok bank umum kelompok usaha (BUKU) III pada kuartal pertama tahun ini. Pasanya, perseroan memperoleh dana sebesar Rp1 triliun dari penerbitan obligasi subordinasi. ?Hal ini diungkapkan oleh Direktur Bank KEB Hana Indonesia, Bayu Wisnu Wardhana?, di Jakarta, Rabu (25/1/2017).

        Menurutnya, modal inti bank KEB Hana Indonesia telah mencapai Rp5 triliun di akhir 2016. Hingga akhir kuartal I-2017, modal inti akan meningkat menjadi Rp6 triliun. Dengan penambahan modal inti, maka posisi perusahaan berubah menjadi BUKU III.

        "?Modal inti tier 1 kurang lebih hampir Rp5 triliun di 2016. Sekitar BUKU III akan dicapai di akhir kuartal I-2017. dengan subdebt ini tier 1 dan tier 2 menjadi Rp6 triliun modal inti kita. Jadi ada ambah 1 triliun," katanya.

        Belum lama ini, Bank KEB Hana Indonesia menerbitkan Obligasi Subordinasi IDR Bank KEB Hana I Tahun 2016 dan Obligasi Subordinasi USD Bank KEB Hana I Tahun 2016 masing-masing sebesar Rp800 miliar dan USD50 juta pada semester II-2016.

        ?Kupon obligasi subordinasi yang ditawarkan untuk obligasi IDR di kisaran 9,5-10,5 persen per tahun, sedangkan yang dalam mata uang USD di kisaran 5,05,6,05 persen per tahun.? Diharapkan obligasi subordinasi ini bisa diserap dengan baik oleh masyarakat. Kedua obligasi ini memiliki jangka waktu tujuh tahun.

        Sebelumnya, Bank KEB Hana Indonesia (Bank KEB Hana) mengungkapkan telah mempunyai posisi modal inti sebesar Rp5,04 triliun per Juli 2016.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Sucipto

        Bagikan Artikel: