Dinas Tenaga kerja (Disnaker) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat akan menggelar bursa kerja yang diikuti oleh 40 perusahaan berskala nasional hingga intetnasional yang berada di kawasan industri daerah setempat.
"Hal ini karena adanya permintaan dari perusahaan untuk membantu mencarikan tenaga kerja khususnya yang memiliki Kartu Tanda Penduduk Kabupaten Bekasi," kata Kepala Seksi Bidang Informasi Tenaga Kerja pada Disnaker Kabupaten Bekasi Richi, di Kabupaten Bekasi, Kamis (21/9/2017).
Kegiatan itu akan berlangsung pada 26-27 September 2017 dan merupakan salah satu cara agar masyarakat dapat berlomba-lomba mendapatkan pekerjaan dengan skiil (kemampuan) yang mereka miliki. Selain itu, kegiatan itu tidak dipungut biaya apapun bagi calon peserta yang hendak melamar dan mengikuti tes tertulis hingga wawancara.
Kegiatan itu disebut Richi adalah salah satu cara yang tepat bagi pengusaha atau perusahaan melakukan seleksi kepada peserta yang mendak menjadi karyawannya. Namun peseeta harus mampu menunjukkan kredibilitasnya dan menjaga profesionalisme dalam dunia kerja.
Ia menambahkan syarat-syarat yang harus dilengkapi oleh peserta cukup normatif tetapi bilamana peserta memiliki atau pernah mengikuti prlatihan itu menjadi nilai tambah.
Sementara itu, Kepala Dinas Disnaker Kabupaten Bekasi Effendi membenarkan bila akan diadakan pameran bursa kerja yang dilakukan guna memberikan satu kegiatan agar masyarakat dapat mendapatkan kehidupan yang lebih layak.
Selain itu, juga meminta agar masyarakat khususnya remaja lebih jitu dalam menentukan perusahaan sesuai bakat atau pengalamannya. Dengan begitu, pencari kerja akan lebih dapat menguasai materi berupa tes tertulis maupun wawancara dari perusahaan tersebut.
"Namun berbeda dengan peserta yang mencari kerja secara asal-asalan, pasti kemungkinan diterima juga pasti kecil. Pasalnya hal utama itu yaitu cara berbicara dan berpakaian," katanya.
Oleh sebab itu meminta kepada peserta pencari kerja untuk lebih cermat dalam menentukan pekerjaan dan cara agar dapat dengan mudah lulus tes tersebut. (RKA/Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi