Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Makassar -
Totalitas Golkar untuk mendukung dan memenangkan Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) pada Pilgub Sulsel 2018 tidak perlu diragukan. Buktinya, partai berlambang beringin telah memberikan rekomendasi berformat B1-KWK untuk dipakai mendaftar di KPUD Sulsel. Tak cuma itu, Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto, diagendakan hadir mendampingi NH-Aziz mendaftar pada Senin, (8/1/2018).
Juru bicara NH-Aziz, Muhammad Natsir, mengungkapkan informasi kehadiran Airlangga yang juga Menteri Perindustrian Republik Indonesia baru saja diperoleh pihaknya. Keberadaan orang nomor satu di Golkar itu untuk menemani NH-Aziz tentunya memberikan spirit dan motivasi lebih bagi seluruh tim pemenangan. Tidak ada keraguan lagi terkait totalitas Golkar untuk mendukung dan memenangkan NH-Aziz.?
"Bila tidak ada halangan, Pak Ketum Golkar akan hadir di Sulsel saat NH-Aziz mendaftar (di Kantor KPUD Sulsel). Tentunya itu kabar gembira bagi seluruh relawan dan pendukung NH-Aziz. Bahwa Pak Ketum Golkar menunjukkan totalitas dukungannya di Pilgub Sulsel 2018. Tak ada yang lain selain NH-Aziz," kata Natsir, dalam siaran persnya, di Makassar.?
Menurut Natsir, kehadiran Airlangga maupun elite Golkar untuk mendampingi NH-Aziz saat tahapan pendaftaran akan menepis berbagai isu negatif yang diembuskan lawan politik. Diketahui ada pihak yang membuat opini bahwa Golkar akan mengalihkan dukungan ke kandidat lain. Hal itu menyusul dinamisnya peta politik dan tarik menarik dukungan parpol menjelang tahapan pendaftaran. ?
Natsir yang juga fungsionaris Golkar sedari awal sangat optimistis partai berlambang beringin tidak mungkin mendukung kandidat selain NH-Aziz. Pertimbangannya sederhana, NH merupakan kader yang sangat loyal dan turut membesarkan Golkar. Selain itu, elektabilitas pasangan NH-Aziz dari waktu ke waktu terus menunjukkan peningkatan. ?
Menghadapi Pilgub Sulsel 2018, pasangan NH-Aziz diusung oleh lima parpol dan satu parpol pendukung. Parpol pengusung pasangan nasionalis religius itu yakni Golkar, NasDem, Hanura, PKB dan PKPI. Adapun parpol pendukungnya adalah PPP kubu Djan Faridz. Seluruh parpol itu siap mengawal NH-Aziz mendaftar di Kantor KPUD Sulsel pada 8 Januari.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Vicky Fadil