PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma Tbk (CARS) pada tahun ini menganggarkan dana belanja modal atau capital expenditure (capex) senilai Rp80 miliar.?
Wakil Direktur Utama PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma Tbk Benny Redjo Setyono mengatakan bahwa dana sebesar Rp80 miliar tersebut merupakan pinjaman jangka panjang untuk pembukaan dealer baru di Demak dan Purbalingga.
"Capex Rp80 miliar?untuk buka dua dealer baru. Sumbernya dari dana IPO," ungkapnya di Jakarta, Senin (7/5/2018).
Ia menuturkan bila pada saat penawaran perdana saham atau initial public offering (IPO) tersebut Perseroan berhasil menghimpun dana sebesar Rp262 miliar. Dari angka tersebut, Perseroan mengalokasikan Rp83,7 miliar untuk modal kerja. Lalu, yang Rp80 miliar itu untuk capex tahun ini.?
Sementara itu, sisanya sekitar Rp90 miliar kemungkinan akan digunakan untuk melakukan akuisisi serta pengembangan bisnis baru yang masih digodok oleh Perseroan.?
"Sisanya Rp90 miliar belum kita realisasikan. Kemungkinan realisasi tahun ini untuk akuisisi atau pengembangan bisnis baru. Ini selaras dengan fokus kita di otomotif, juga untuk manfaatkan teknologi informasi," jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah